Ini Gejala Angin Duduk yang Perlu Anda Waspadai

Gejala Angin Duduk

PrimaBerita  – Angin duduk atau angina pectoris adalah istilah medis untuk nyeri dada atau ketidaknyamanan akibat penyakit jantung koroner. Ada beberapa gejala angin duduk yang perlu anda waspadai.

Angin duduk terjadi ketika otot jantung tidak mendapatkan darah sebanyak yang ia butuhkan. Ini biasanya terjadi karena satu atau lebih arteri jantung menyempit atau tersumbat atau iskemia.

Angin duduk biasanya menyebabkan tekanan tidak nyaman, atau nyeri pada bagian tengah dada seperti sesak napas.

Angin duduk  sendiri dapat memengaruhi fungsi jantung dan menyebabkan kondisi kardiomiopati iskemik. Orang yang mengidap angin duduk yang pernah mengalami serangan jantung dan terus merokok memiliki 50 persen risiko mengalami serangan jantung berulang dan bahkan kematian.

Baca juga : Masih Muda Sudah Kena Penyakit Jantung? Ini Penyebabnya

Sangat penting untuk melakukan pendeteksian sejak awal untuk melakukan pencegahan dan perawatan yang lebih cepat karena angin duduk ini tidak selalu sesak napas ataupun nyeri dada.

Berikut Gejala Angin Duduk yang Perlu Anda Waspadai

1. Rasa sakit atau ketidaknyamanan terjadi ketika jantung harus bekerja lebih keras, biasanya selama aktivitas fisik.

2. Tidak terjadi tiba-tiba dan episode nyeri cenderung sama.

3. Biasanya berlangsung dalam waktu singkat (5 menit atau kurang).

4. Gejala berkurang setelah istirahat atau konsumsi obat.

5. Gejalanya bisa seperti tekanan gas di perut atau menyerupai gangguan pencernaan.

6. Bisa seperti nyeri dada yang menyebar ke lengan, punggung, atau area lain.

Jika nyeri dada berlangsung lebih dari beberapa menit dan tidak kunjung hilang saat beristirahat atau minum obat, itu mungkin pertanda kamu mengalami serangan jantung dan sebaiknya segera dapatkan bantuan medis.

Baca juga : Manfaat Buah Blueberry, Mengurangi Resiko Penyakit Jantung

Jika ketidaknyamanan dada adalah gejala baru, penting untuk menemui dokter untuk mengetahui apa yang menyebabkan nyeri dada dan mendapatkan perawatan yang tepat.

Anda dapat mencegah angin duduk dengan mengetahui faktor risikonya yaitu merokok, mengidap diabetes, peningkatan tekanan darah tinggi, Kadar Kolesterol atau Trigliserida Darah Tinggi, Riwayat Penyakit Jantung Keluarga, Usia yang Lebih Tua, kurang olahraga, obesitas dan stres.

Add a Comment