5 Cara Menurunkan Kolesterol dengan Cepat dan Aman

Menurunkan Kolesterol dengan Cepat dan Aman

PrimaBerita – Menurunkan kolesterol akan menjadikan risiko serangan jantung juga akan turun namun harus dilakukan dengan cepat dan aman.

Menurut riset, strategi dalam penerapan gaya hidup sehat paling efektif menekan angka penurunan kolesterol.

Dilansir dari berbagai sumber, Berikut menurunkan kolesterol dengan cepat dan aman:

Konsumsi Buah, Sayur, Kacang-kacangan, dan Biji-bijian

Semakin banyak mengkonsumsi sayuran, buah-buahan, kentang, dan makanan nabati alami yang kaya serat maka tubuh akan lebih sehat.

Makanan nabati yang tinggi serat larut sangat bermanfaat dalam menurunkan kadar kolesterol jahat total atau LDL. Namun, bukan berarti anda harus menjadi vegetarian untuk menurunkan kadar kolesterol ke tingkat normal.

Baca juga : Kenapa Program Bayi Tabung Bisa Gagal? Yuk Simak Tips Suksesnya

Perbanyak Protein Nabati

Jika anda ingin mencoba menurunkan kadar kolesterol, anda bisa mengganti asupan protein dari hewani menjadi protein nabati. Protein nabati banyak ditemukan di kedelai, gandum, kacang hijau, alpukat, dan masih banyak lagi.

Jangan Malas Bergerak

Kolesterol yang terlalu tinggi bisa terjadi karena lemak yang ada di dalam tubuh tidak terbakar menjadi energi karena tubuh diam atau tidak melakukan aktivitas. Oleh karena itu, perbanyaklah bergerak atau olahraga secara rutin minimal 10-30 menit setiap harinya.

Diet Lemak

Tak selamanya diet hanya soal kelebihan berat badan. Jika kadar kolesterol naik, anda juga bisa melakukan diet untuk menurunkannya. Hanya saja, tidak semua makanan harus kamu hindari.

Anda harus mencari tahu terlebih dahulu makanan apa saja yang mengandung lemak trans dan lemak jenuh. Hindari dulu makanan-makanan yang mengandung lemak hingga kadar kolesterol kembali normal.

Add a Comment