5 Kebiasaan Sehat Mencegah Penyakit TBC

kebiasaan sehat mencegah TBC

PrimaBerita – Setidaknya ada 5 (lima) kebiasaan sehat untuk mencegah penyakit TBC. TBC (tuberculosis) merupakan penyakit menular yang dalam banyak kasus bersifat mematikan. Adapun faktor penyebab penyakit ini umumnya akibat berbagai strain mikrobakteria.

TBC biasanya menyerang organ paru-paru. Namun pada kasus lain penyakit ini juga bisa berdampak pada bagian tubuh lainnya. Orang bisa tertular TBC karena terinfeksi oleh orang yang memiliki penyakit tersebut. Dengan kata lain penyakit tuberculosis ini dapat menyebar lewat udara atau melalui butiran air ludah melalui udara.

Meski penyakit ini sering membuat khawatir akan tetapi seseorang masih bisa melakukan berbagai kebiasaan sehat untuk mencegah TBC.

5 Kebiasaan Sehat Mencegah Penyakit TBC

  • Melakukan Aktivitas Fisik

Aktivitas fisik sebaiknya tetap harus kita lakukan secara rutin agar dapat meningkatkan daya tahan serta sistem kekebalan tubuh manusia. Untuk melakukannya tidak harus dengan cara-cara yang rumit sebab hanya dengan cara yang sederhana anda sudah bisa membuat tubuh menjadi lebih sehat dan bugar. Anda bisa melakukan aktivitas jalan kaki.

  • Rajin Mengonsumsi Sayur dan Buah

Sayur dan buah sangat penting dalam mencukupi berbagai kebutuhan nutrisi harian. Selain itu rajin mengonsumsi sayur dan buah juga bisa menjaga sistem metabolisme dalam tubuh. Maka setiap orang disarankan untuk mengonsumsi buah dan sayur sesuai dengan kebutuhan.

  • Hindari Merokok

Kebiasaan merokok memang tidak baik bagi tubuh. Sebab rokok mengandung zat yang bersifat toksik bagi organ tubuh. Misalnya paru-paru, ginjal, liver, maupun otak. Dan kebiasaan menghisap rokok juga ternyata bisa memperparah penyakit yang sudah ada. Melansir dari sebuah sumber, rokok juga bisa membuat seseorang terkena resiko penyakit saluran nafas.

  • Menjaga Kebersihan Lingkungan

Menjaga kebersihan lingkungan turut menjadi salah satu kebiasaan sehat untuk mencegah TBC. Meski menjadi faktor eksternal akan tetapi lingkungan yang sehat memang mampu mencegah kemunculan berbagai penyakit.

  • Cek Kesehatan Secara Berkala

Jika sudah menjaga asupan hingga kepada faktor eksternal, tidak ada salahnya untuk selalu melakukan cek kesehatan secara berkalan. Medical Check Up adalah sebuah langkah preventif yang sangat bisa menjadi rekomendasi guna mengetahui penyakit. Terutama bagi anda yang sudah mulai merasakan tanda-tanda atau gejala-gejala terkait TBC (tuberculosis).

Add a Comment