Indonesia Disebut Berminat Beli 15 Pesawat Tempur Milik Austria

Indonesia Disebut Berminat Beli 15 Pesawat Tempur Milik Austria

PrimaBerita – Indonesia dikabarkan tengah berminat untuk beli sebanyak 15 pesawat tempur eurofighter typhoon buatan konsorsium Eropa yang saat ini dioperasikan oleh AU Republik Austria. Menteri pertahanan RI bahkan disebut sudah mengajukan proposal kepada menteri pertahanan negara Austria, Klaudia Tenner.

Lewat pemberitaan di sebuah situs berita berbahasa Jerman, Kronen Zeitung telah mengunggah foto proposal tawaran pembelian sebanyak 15 jet tempur eurofighter typhoon.

Sementara itu menteri pertahanan RI, Prabowo Subianto mengutarakan tujuan pembelian jet tersebut merupakan target modernisasi bagi TNI Angkatan Udara. Hal tersebut tertuang dalam surat bernomor 60/M/VII/2020 tanggal 10 juli 2020.

Lihat Juga: Saingi China dan Rusia, Amerika Serikat Kenalkan Rudal Hipersonik Baru

“Karena itu saya mengajak untuk membahas secara resmi dengan anda, Yang Mulia, tentang pembelian 15 Eurofighter Typhoon dari Austria untuk Angkatan Udara Republik Indonesia,” demikian isi surat tersebut.

Soal isu pesawat tempur typhoon di Austria, Prabowo diketahui sudah pernah juga menyinggungnya. Ia juga mengatakan mengetahui persoalan tersebut. Namun di samping Indonesia yang disebut berminat beli 15 pesawat tempur milik Austria, diketahui Austria memiliki sengketa hukum dengan Airbus.

Pemerintah Austria mencurigai adanya proyek pengadaan pesawat tempur pada tahun 2007 senilai USD 2 miliar yang pernah disepakati 2003 lalu. Bahkan proyek tersebut diketahui juga mempunyai unsur suap dan korupsi sehingga sejumlah pejabat pemerintah telah diperiksa. Begitupun dengan pimpinan Airbus sendiri, yang memimpin konsorsium eurofighter typhoon.

Menurut informasinya. Oleh karena pesawat tempur tersebut telah memiliki masalah politik di dalam negeri maka Austria berencana untuk pensiunkan jet tersebut di tahun ini. Sehingga karena itu jugalah Indonesia mengajukan diri hendak mengakuisisi pesawat-pesawat tersebut.

Add a Comment