Makanan Yang Dapat Meningkatkan Kesuburan Wanita

makanan yang dapat meningkatkan kesuburan

PrimaBerita – Berbicara soal kesuburan tentu tak lepas juga dengan jenis makanan apa saja yang dapat meningkatkan kesuburan. Wanita dewasa harus memiliki tingkat kesuburan yang baik, karena wanita nantinya akan menjadi seorang ibu.

Ciri-ciri wanita yang tergolong subur:

a. Keluarnya cairan bening seperti putih telur

b. Adanya bercak kecokelatan yang keluar bersamaan dengan cairan bening

c. Rahim akan terasa lebih lembut dan terbuka

d. Merasakan nyeri pada payudara

e. Perut terasa kembung

f. Perut bagian bawah terasa sakit

g. Ingin muntah atau mual

h. Sakit kepala

i. Penciuman lebih tajam (sensitif)

j. Gairah seks meningkat

Ciri khusus bahwa wanita sudah masuk pada fase suburnya adalah adanya ovulasi. Ovulasi merupakan proses saat sel telur yang telah matang dikeluarkan dari ovarium ke tuba falopi untuk dibuahi. Di fase inilah, sel telur bertemu dengan sperma untuk membentuk sebuah embrio.

Makanan Yang Dapat Meningkatkan Kesuburan Wanita

Makan yang sehat dengan penerapan pola tiga kali sehari mungkin masih belum cukup bagi wanita yang ingin hamil. Anda benar-benar harus memperhatikan juga jenis makanan anda, sebab sudah pasti manusia akan selalu berusaha mengasup gizi dan nutrisi ke dalam tubuh.

Lalu bila demikian, makanan jenis apakah yang dimaksud?

  • Karbohidrat Kompleks

Sebagian orang menghindari karbohidrat karena dicap sebagai penambah berat badan. Namun bila anda seorang ibu yang menginginkan kehamilan, anda akan keliru jika menganggapnya juga demikian.

Tidak semua makanan yang mengandung karbohidrat diciptakan sama. Karena karbohidrat yang dimaksudkan di sini adalah karbohidrat kompleks. Karbohidrat kompleks tersebut adalah biji-bijian.

Biji-bijian ini tidak hanya sehat tetapi dapat membantu meningkatkan kesuburan. Berbeda dengan karbohidrat lainnya seperti nasi dan roti olahan. Ketika anda mengonsumsi karbohidrat olahan misalnya, insulin serta kadar gula darah yang akan meningkat. Hal ini tentu dapat mengganggu hormon reproduksi anda sehingga bisa menunda pembuahan.

  • Buah & Sayuran Berwarna Cerah

Seperti kita tahu, buah dan sayuran merupakan sumber nutrisi dan vitamin yang sangat baik bagi tubuh. Secara umum, semakin kuat warnanya maka semakin banyak pula kandungan nutrisi yang terdapat di dalamnya. Sebagai contoh, berries adalah buah yang cocok membantu melindungi sel-sel dari kerusakan. Selain itu mencegah penuaan dini.

  • Susu, keju, yogurt, dan ice cream

Menambah asupan kalsiumĀ  dari susu, keju, ice cream, dan yogurt sebenarnya efisien membantu sistem reproduksi. Jadi bukan hanya bagus untuk tulang. Penelitian menemukan bahwa produk susu rendah lemak dapat menurunkan kesuburan. Sehingga anda perlu meminum susu yang tinggi lemak setidaknya satu porsi dalam sehari.

  • Daging Ayam

Ini juga penting. Daging ayam berperan karena mengandung protein dan zat besi. Penelitian menunjukkan bahwa wanita yang kekurangan zat besi, lebih memungkinkan untuk kemandulan.

Add a Comment