Penasaran Dengan Menu Makanan Para Pemimpian Dunia? Sangat Sederhana

Vladimir Putin

Presiden Rusia Vladimir Putin memiliki selera berbeda. Dia dilaporkan selalu makan keju dan omelet serta jus buah. Buah yang disajikan untuk Putin biasanya masih segar dan baru dipetik. Namun, pengawal negara selalu diminta mencicipinya terlebih dahulu untuk memastikan makanan yang disajikan tidak mengandung racun.

Angela Merkel

Begitu juga Kanselir Jerman Angela Merkel. Setelah tumbuh besar di daerah Jerman Timur selama 35 tahun, politisi perempuan terkuat di dunia itu selalu berhati-hati dalam memilah dan memilih makanan. Dia juga terbiasa menumpuk sayuran, daging, dan makanan di dalam kulkas.

Kebiasaan itu bukan datang tanpa alasan. Sebelum Jerman Barat dan Timur bersatu, pasokan makanan di Jerman sangat terbatas sehingga Merkel harus mengantre berjam-jam demi memenuhi kebutuhan kesehariannya.”Saya masih membeli sesuatu yang sebenarnya saya tak membutuhkannya,” terang Merkel.

Jokowi

Berdasarkan YouTube Chanel Presiden Jokowi, koki Istana yang bernama Tri Supriharjo mengungkapkan bahwa menu favorit Presiden Jokowi cukup sederhana. Dia menyebutkan bahwa menu favorit presiden hanyalah masakan rumahan. 

Menu tersebut di antaranya sup ayam, sayur bening bayam, tumis pepaya muda, tumis oseng-oseng tempe, mi ketoprak, dan soto kuning. Sementara lauk kesukaannya yaitu tahu/tempe bacem, tahu/tempe goreng, dan teri medan goreng. Makanan-makanan tersebut dihidangkan dengan nasi panas kesukaan Presiden Jokowi.

Baca juga: Resep Makanan Sehat Cocok Untuk Diet, Salad Ayam Tinggi Protein

Add a Comment