Tips Supaya Jangan Takut Jarum Suntik Saat Vaksin

takut jarum suntik

PrimaBerita – Sejauh ini sebagian orang masih ada yang menolak menerima vaksin lantaran takut dengan jarum suntik. Jangankan disuntik, melihat penampakan jarumnya saja sudah tampak menakutkan. Ini juga bisa terjadi pada usia anak-anak dan orang dewasa. Adapun rasa takut akan jarum suntik dikenal pula dengan istilah trypanophobia.

Lebih tepatnya, trypanophobia merupakan sebuah gangguan kecemasan bagi seseorang saat melakukan tindakan medis yang menggunakan jarum suntik dan suntikan. Kegiatan ini biasanya melingkupi tindakan vaksinasi, pembiusan, maupun pengambilan sampel darah, dsb.

Menurut seorang psikologis klinis dan penulis buku Family Fit: Find Tour Balance In Life, John Mayer, PhD menyebut bahwa phobia jenis ini akan meliputi ketakutan terhadap ketidaktahuan tentang sesuatu yang masuk ke dalam tubuh. Orang yang mengalami jenis phobia ini pun biasanya tidak bisa mengontrol kecemasan saat menerima tindakan penyuntikan.

Kemudian saat trypanophobia menyerang seseorang maka orang tersebut juga dapat mengalami penurunan tekanan darah, jantung berdetak kencang, bahkan sampai overthinking dan pingsan.

Kendati demikian baru-baru ini pihak pemerintah memang mulai mencanangkan agar seluruh masyarakat Indonesia menjalani vaksinasi untuk mencegah penularan covid-19. Karena hingga saat ini pandemi covid-19 masih saja berlangsung. Namun sayangnya sebagian orang menolak untuk vaksinasi karena takut suntik. Jadi untuk mengatasi rasa takut tersebut, berikut tips yang boleh anda lakukan supaya tidak takut jarum suntik saat menjalani vaksin.

Tips Supaya Jangan Takut Jarum Suntik Saat Vaksin

  1. Menentukan jadwal vaksin dan sebaiknya jangan mendadak
  2. Fokus dengan kesehatan atau pikirkan bahwa hasil akhir dari suntik vaksin berdampak positif terhadap kesehatan tubuh
  3. Ajak teman untuk mengobrol untuk mengurangi rasa panik
  4. Melakukan afirmasi positif, tanamkan dalam pikiran bahwa suntikan vaksin hanya sebentar saja
  5. Tidak perlu malu memberitahu perawat bahwa anda memang takut jarum suntik
  6. Melakukan pernafasan untuk menenangkan pikiran atau menggunakan alat bantu seperti stress ball maupun mendengarkan musik sebelum vaksinasi
  7. Berikan reward untuk diri sendiri setelah berhasil melawan rasa takut saat menerima suntikan vaksin

Add a Comment