Video Kecelakaan Beruntun di Ringroad Medan, Pajero Naik Keatas Honda Jazz

PrimaBerita – Kecelakaan beruntun di Ringroad Medan. Tabrakan beruntun mobil itu terjadi tepatnya di Jalan Gagak Hitam, Kelurahan Sei Sikambing B, Kecamatan Medan Sunggal, pada Kamis (14/5/2020) sekitar pukul 18.30 WIB.

Ada lima mobil yang terlibat kecelakaan yakni truk dengan nomor polisi BL 8684 JH, mobil Honda Jazz BK 512 EN, mobil Pajero Sport BK 1275 HC, mobil Box L-300 BK 9204 DT dan mobil Toyota Innova melarikan diri.

Kapolsek Medan Sunggal Kompol Yasir Ahmadi mengatakan, identitas pengendara masih dalam penyelidikan. Menurut keterangan saksi-saksi, mobil truk Fuso datang dari arah selatan (Ngumban Surbakti) hendak menuju ke arah utara (Pondok kelapa).

Seluruh kendaraan yang terlibat kecelakaan mengarah ke Jalan Gatot Subroto atau Jalan Asrama. Diduga pengemudi mobil truk fuso ketika mengemudikan kendaraannya remnya dalam keadaan blong dan menabrak Pajero.

Setelah truk menabrak Pajero Sport, reaksi beruntun terjadi. Mobil itu menghantam Honda Jazz yang ada di depan, bahkan belakangan naik ke atasnya. Selanjutnya Honda Jazz pun menghantam mobil boks yang ada di depan. Toyota Inova yang juga kena tabrak mobil boks memilih meninggalkan lokasi.

Dari kejadian tersebut, polisi amankan keempat mobil yang terlibat kecelakaan lalu lintas. Pihak Kepolisian masih melakukan pendalaman terkait kasus kecelakaan tersebut. Untuk kendaraan sedang dilakukan evakuasi.

Dalam video kecelakaan beruntun di Ringroad Medan yang diterima primaberita.com, terlihat ada Pajero Sport hitam yang berada di atas Honda Jazz putih. Truk Fuso dengan kaca pecah berhenti di belakangnya.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun ada satu orang luka ringan. Sejumlah pengendara dan masyarakat meramaikan lokasi untuk melihat kejadian itu. Kemacetan pun tidak terhindarkan.

Berikut Video Terkait Kecelakaan Beruntun di Ringroad Medan

 

 

Add a Comment