Lantaran Covid-19, China Lockdown Satu Kota Baru Lagi

Lantaran Covid-19, China Lockdown Satu Kota Baru Lagi

PrimaBerita  – Rupanya China belum sepenuhnya bebas dari virus corona yang menginfeksi ratusan negara di dunia, bahkan sempat belum lama ini negaranya telah melakukan lockdown satu kota baru lagi. Kota yang dikunci tersebut adalah kota Shulan yang berada di Tiongkok Laut Timur, provinsi Jilin.

Seperti yang dikutip dari CGTN. Karantina wilayah diumumkan pada minggu, 10 mei 2020 setelah pemerintah menemukan kluster infeksi baru di kota tersebut.

Seluruh penduduk diharuskan untuk tinggal di rumah dan juga sistem belajar para pelajar kembali dilakukan secara online atau daring.

Baca Juga: 16 Toko Retail Mewah Ditutup Permanen Akibat Dampak Covid-19

Sementara lainnya, fasilitas-fasilitas umum seperti perpustakaan dan bioskop juga akan dilakukan penutupan sementara. Terkait moda transportasi baik di dalam maupun luar kota, layanan Kereta Api (KA) pun diberhentikan operasinya sampai akhir bulan mei.

“Pihak berwenang mengatakan akan melakukan penyelidikan menyeluruh pada semua warga Shulan,” seperti yang tertulis dalam media tersebut.

Bukan hanya itu saja, layanan transportasi umum seperti taksi bahkan sudah tidak diizinkan meninggalkan kota. Bus-bus juga diminta untuk menunda operasi layanannya bagi penumpang. Oleh karena itu pemerintah China pun akan melakukan pelacakan kontak terhadap seluruh pasien yang didiagnosis.

Terkait hal ini. Kasus pertama ditemukan pada 07 mei lalu dimana seorang wanita 45 tahun didiagnosis terinfeksi virus corona. Padahal sebelumnya sudah tercatat bahwa sejak 09 april 2020 kasus corona di kota ini sudah tak ada lagi alias nol kasus.

Kabar ini menjadi kabar buruk bagi Shulan, China, sehingga menyebabkan aturan lockdown terhadap satu kota lagi di China. Menurut Mi Feng, juru bicara NHC, penduduk kota harus waspada.

“Penduduk kota agar menjaga kewaspadaan tinggi,” imbuhnya.

Ia juga menambah sekaligus menggambarkan kondisi di kota Shulan sebagai infeksi cluster terbesar di Tiongkok dalam 2 bulan belakangan.

Add a Comment