Waspadai ! 4 Masalah Rumah Tangga Setelah 10 Tahun Menikah

masalah setelah 10 tahun menikah

PrimaBerita – Saat ini, sudah banyak kasus pernikahan melanda pasangan suami istri, apalagi saat usia pernikahan sudah terlalu lama. Pasti akan ada saja rasa bosan yang melanda, umumnya terjadi ketika rumah tangga sudah memasuki usia 10 tahun. Untuk itu, anda perlu mewaspadai masalah rumah tangga setelah 10 tahun menikah.

Selain karena rasa bosan yang telah menumpuk, anda mungkin sudah malas menyelesaikan masalah yang ada sehingga menjadi bom waktu. Saat pernikahan sudah mencapai usia tertentu, pertengkaran akan lebih rawan terjadi.

Ketika usia pernikahan telah mencapai 10 tahun, salah satu pasangan mungkin akan melakukan perselingkuhan. Beban yang lebih besar juga terjadi pada wanita yang harus bekerja dan juga mengurus rumah tangga tanpa adanya bantuan dari pasangannya.

Setelah mencapai 10 tahun pernikahan, fase bulan madu akan menjadi suatu kenangan masa lalu. Jika anad membiarkan masalah-masalah ini bertumpuk dan tidak ada penyelesaian, hubungan anda mungkin akan jadi taruhannya.

Berikut Masalah Rumah Tangga yang umum terjadi Setelah 10 Tahun Menikah

Lebih Merasa Jadi Teman Sekamar

Memang, untuk menjaga romansa untuk tetap hidup membutuhkan banyak usaha. Apalagi jika keduanya sudah sulit untuk memberi waktu berdua.

Jika keduanya tidak ada usaha untuk menjaga hubungannya, dampak buruknya akan terjadi hal seperti ini. Hal yang anda harus lakukan adalah kencan malam yang teratur dan hal romantis lainnya. Agar hubungan tetap awet dan hati merasa bahwa pasnagan adalah pasangan anda bukan teman sekamar.

Bosan dengan Kehidupan Bersama

Setelah pernikahan, tidak mungkin setiap hari anda berharap selalu bahagia dengan pasangan anda. Kebosanan terjadi ketika setiap saat anda melakukan hal yang sama setiap hari.

Untuk mengatasinya, anda harus melakukan sesuatu yang berbeda agar rasa bosan tersebut dapat hilang. Masalah rumah tangga memang harus segera anda atasi agar tidak berlarut-larut dan bertumpuk.

Keinginan Seks yang Memudar

Anda juga mungkin mengalami penurunan pada keinginan untuk seks setelah berumah tangga bertahun-tahun. Banyak hal yang memengaruhi hal tersebut, seperti masalah kesehatan fisik atau mental, efek samping dari obat-obatan, stres, masalah dengan hubungan, dan lainnya.

Memang hal ini normal, tetapi jika anda tidak berusaha untuk memperbaikinya, masalah mungkin akan timbul. Cara mengatasinya adalah berdiskusi dengan pasangan anda tentang masalah ini agar segera teratasi.

Selain itu, anda juga harus menjadi lebih mesra agar mendorong perasaan yang mungkin mulai memudar. Memang terkadang agak sedikit canggung awalnya, tetapi anda dapat melakukannya secara perlahan dengan tujuan memperbaiki hubungan.

Merasa Pernikahan Menghalangi Tujuan Hidup Tertentu

Anda mungkin saja merasakan pernikahan yang dilakukan menghalangi tujuan hidup tertentu yang ingin anda capai. Masalah rumah tangga ini terbilang berbahaya karena prioritas anda telah mengalami pergeseran.

Memang pernikahan adalah momen ketika anda harus berkorban dan berkompromi dengan pasangan. Maka dari itu, penting untuk terus berdiskusi dengan pasangan anda mengenai semua hal yang dirasakan.

Add a Comment