5 Khasiat Mengonsumsi Tempe Untuk Kesehatan
PrimaBerita – Khasiat mengonsumsi tempe baik untuk kesehatan tubuh. Pasalnya makanan ini tinggi akan protein dan vitamin sehingga baik untuk membantu kebutuhan nutrisi harian.
Sebagai salah satu makanan khas Indonesia yang terbuat dari hasil fermentasi biji kedelai dan beberapa bahan lainnya, makanan ini juga bisa diolah ke dalam berbagai bentuk masakan. Mulai dari camilan hingga olahan sayur dan lauk. Namun secara umum tempe sering dijadikan sebagai lauk. Mau tahu apa saja khasiat mengonsumsi tempe? Berikut penjelasnnya untuk anda ketahui.
Index
KHASIAT MENGONSUMSI TEMPE
-
Menurunkan Kadar Kolesterol
Tempe terbuat dari kacang kedelai yang mengandung senyawa alami tumbuhan yakni isoflavon. Dan isoflavon ini kerap terkait dengan penurunan kadar kolesterol dalam tubuh.
-
Meningkatkan Kesehatan Tulang
Untuk membantu mencukupi kebutuhan kalsium harian, seseorang juga bisa mengonsumsi tempe. Karena tempe merupakan sumber kalsium yang baik yang juga berguna untuk meningkatkan kesehatan tulang. Asupan kalsium ini dapat mencegah perkembangan osteoporosis (pengeroposan tulang).
Lihat Juga: Ini Dia Khasiat Bawang Merah dan Bawang Putih Untuk Kesehatan
-
Tinggi Protein
Dalam 166 gram tempe setidaknya mengandung sekitar 31 gram protein. Sementara itu mengasup protein juga dapat membantu seseorang mengendalikan nafsu makan hingga meningkatkan rasa kenyang. Penelitian mengungkapkan pola makan yang tinggi protein dapat merangsang termogenesis. Ini memicu peningkatan metabolisme tubuh dan membantu membakar lebih banyak kalori setiap selesai makan.
-
Menurunkan Stres Oksidatif
Beberapa penelitian menemukan bahwa isoflavon kedelai memiliki sifat antioksidan serta dapat mengurangi stres oksidatif. Antioksidan ini bekerja dengan menetralkan radikal bebas. Selain itu penelitian lainnya juga menemukan bahwa menyertakan isoflavon kedelai pada menu makanan harian mampu memberikan efek yang menguntungkan. Terutama terhadap beberapa penyakit yang berkaitan dengan stres oksidatif.
-
Mengandung Prebiotik
Prebiotik merupakan jenis serat yang memberi makan bakteri baik dalam tubuh manusia. Oleh karena itu seseorang perlu mengonsumsi tempe demi mendapatkan kandungan prebiotik. Bukan hanya itu, mengonsumsi tempe juga mempunyai efek anti peradangan serta dapat meningkatkan kognisi hingga mendukung kesehatan sistem pencernaan manusia.