Atasi Kolesterol Tinggi Hanya Dengan Minum Ini

PrimaBerita Kolesterol tinggi jadi salah satu faktor risiko utama penyakit jantung dan stroke. Sejumlah ramuan alami dipercaya dapat membantu mengatasi kolesterol tinggi. Tubuh sendiri membutuhkan kolesterol untuk membangun sel-sel baru. Namun, kadar kolesterol yang terlalu tinggi dapat menimbulkan sejumlah masalah kesehatan serius.

Kolesterol tinggi umumnya disebabkan oleh gaya hidup tidak sehat seperti tingginya asupan lemak jenuh dan kurangnya aktivitas fisik. Beberapa faktor lain seperti obesitas, merokok, mengonsumsi alkohol, dan genetik juga berkontribusi terhadap meningkatkan kadar kolesterol jahat.

Kadar Kolesterol

Kadar kolesterol dapat dikurangi dengan melakukan sejumlah perubahan pada pola diet dan rajin beraktivitas fisik atau berolahraga. Sebagai pendukung, racikan ramuan alami juga bisa menekan kadar kolesterol.

Mengutip berbagai sumber, berikut ramuan alami untuk mengatasi kolesterol tinggi.

Biji ketumbar

Ketumbar sarat dengan antioksidan tinggi yang dapat menjaga kadar kolesterol dalam tubuh. Selain itu, ketumbar juga mengandung asam folat, vitamin C, A, dan beta-karoten yang dibutuhkan tubuh. Ketumbar membantu menjaga jantung tetap sehat dengan menurunkan kadar kolesterol jahat dan meningkatkan kadar kolesterol baik.

Kunyit

Mengutip Times of India, tambahkan kunyit ke dalam segelas susu hangat. Konsumsi susu kunyit sebelum tidur pada malah hari untuk mengurangi kolesterol jahat. Cara lain, juga bisa meminum campuran air kunyit di pagi hari. Campurkan setengah sendok teh kunyit bubuk ke dalam segelas air hangat.

Bawang putih

Sejumlah penelitian telah menemukan manfaat bawang putih untuk menurunkan kadar kolesterol. Senyawa alicin yang ada di dalamnya diketahui mengandung sulfur yang dikenal dapat mengurangi kolesterol jahat secara signifikan.

Mengutip Very Well Health, konsumsi 1-2 siung bawang putih mentah per hari atau sekitar 300 miligram bubuk bawang putih dalam bentuk tablet sebagai dosis umum yang direkomendasikan.

Baca juga: Miliki Sifat Pesimis Itu Wajar! Ini Cara Hilangkan Pesimis Dengan Mudah

 

Add a Comment