Lagi ! Dokter Meninggal Akibat Covid-19 di Medan, Ini Daftarnya

Dokter Meninggal Akibat Covid-19 Medan

PrimaBerita – Kabar duka kembali datang dari pasukan garda terdepan yaitu dokter meninggal akibat covid-19 di kota Medan pada Selasa (4/8/2020).

Setelah dr Andhika KP MKed (Paru), Sp P(K), dokter spesialis paru-paru yang meninggal dunia akibat Covid-19 pada 1 Agustus 2020 lalu.

Kali ini, seorang dokter spesialis bedah, dr Ahmad Rasyidi Siregar Sp B meninggal dunia usai menjalani perawatan di Rumah Sakit Siloam Medan.

“Benar beliau meninggal dunia karena covid-19 di RS Siloam Medan. Waktu pastinya kurang tau, kabarnya tadi malam,” ujar Ketua Ikatan Dokter Indonesia Cabang Medan, dr Wijaya Juwarna, Sp-THT-KL, Selasa (4/8/2020).

“Gugur lagi senior kita dr. Ahmad Rasyidi Siregar. Semoga darmabakti, dedikasi, dan pengabdian beliau akan menjadi suri teladan dan menjadi pendorong semangat bagi tenaga kesehatan dan relawan medis lainnya yang sedang berjuang melawan Covid-19,” sambungnya.

Almarhum dr Ahmad Rasyidi Siregar merupakan dokter ke enam yang meninggal dunia karena covid-19 di Medan.

Sebelumnya ada 5 dokter Meninggal Akibat Covid-19 di Medan , terang Wijaya, yakni dr Ucok Martin, Sp P, dr Anna Mari Ulina Bukit, dr Irsan Nofi Hardi N Lubis, Sp S, dr Aldreyn Asman Aboet, SpAn. KIC, dan dr Andhika Kesuma Putra, M.Ked(P), Sp P, FCCP.

Ketua Perhimpunan Dokter Umum Indonesia (PDUI) Sumut dr. Rudi Rahmadsyah Sambas juga menyampaikan ungkapan belasungkawa nya terhadap meninggal nya dr Ahmad Rasyidi Siregar.

“Turut berduka cita yang mendalam atas kepergian dr. Ahmad Rasyidi Srg, Sp.B, suami dari Prof. Bidasari Lubis, SpA (K), ayah dr. Olga Rasiyanti, Sp.A (K). Semoga amal ibadah almarhum diterima serta mendapatkan tempat yang sebaik-baiknya di sisi Allah Subhanahu Wata’ala dan seluruh keluarga diberi kekuatan, keikhlasan dan tawakkal,” tulis Rudi.

Add a Comment