Ciri Introvert Saat Jatuh Cinta Kepada Lawan Jenis

ciri introvert saat jatuh cinta

PrimaBerita – Ciri seorang introvert saat jatuh cinta bisa anda perhatikan lewat tingkah lakunya. Seorang yang introvert identik dengan orang yang suka menyendiri dan sangat tertutup. Lalu bagaimana kita mengenali ciri-cirinya saat introvert sedang jatuh cinta?

7 Ciri Seorang Introvert Saat Jatuh Cinta

Sebenarnya hampir sama dengan orang kebanyakan, hanya saja apabila yang introvert adalah seorang laki-laki, maka ia akan betah untuk menimbun perasaannya lebih lama.

Ada perasaan takut bahwa dirinya nanti akan ditolak. Selain itu introvert sering merasa minder bahwa ia tak pantas untuk lawan jenis yang ia taksir. Maka tak heran juga bahwa laki-laki introvert jarang memiliki pacar.

Berikut ke-7 cirinya.

  • Salah Tingkah

Ciri ini sebenarnya bukanlah hanya dimiliki para introvert saja, melainkan ekstrovert pun demikian. Tapi ketika introvert sudah salah tingkah, ia akan berusaha berpikir keras untuk merespon lawan jenisnya, baik saat berbicara maupun sedang melakukan sesuatu.

Introvert yang kurang bisa bersosialisasi akan memberikan sinyal melalui perubahan drastis melalui gerak-geriknya saat merespon lawan jenis.

  • Diam-diam Memperhatikanmu

Hal ini sangat mencolok pada seorang introvert. Menatap lawan jenis lebih intens walau dari jarak yang cukup jauh. Tapi karena gengsi, ia akan diam dan tak ingin anda tahu bahwa ia sedang memperhatikanmu.

Jadi kalau anda menemukan hal ini pada seorang introvert, itu artinya dia menyukaimu.

  • Sering Tertawa Saat Berada Didekatmu

Ciri yang ketiga ini memang termasuk juga ke dalam salah satu daftar ciri orang introvert saat jatuh cinta. Apalagi yang biasanya ia hanya terlihat flat (datar), tiba-tiba berubah menjadi sering tertawa saat berada di dekat lawan jenis.

Nah itu merupakan sebuah pertanda bahwa ia sedang jatuh cinta padamu, ya meski hal yang kurang lucu sekalipun, introvert akan tetap tertawa.

Baca juga :  Cara Menggunakan Masker Wajah Agar Hasilnya Optimal

  • Mau Terbuka dan Bercerita

Introvert memang terkenal pendiam dan tidak suka memberitahukan masalahnya kepada siapapun. Tapi ketika ia sudah jatuh cinta dan merasa nyaman pada lawan jenis, ia akan mudah membuka diri.

Ia akan menceritakan apapun termasuk hal-hal kecil lainnya seperti makanan kesukaan dan bahkan tentang keluarganya.

  • Mau Mendengarkan Cerita Orang Yang Ditaksir

Introvert akan siap mendengarkan apa saja yang menjadi cerita atau keluh kesah dari lawan jenis yang ia taksir. Terlebih introvert akan berusaha mendukung terus, apapun yang dilakukan lawan jenis jika itu demi kebaikannya, dan mencari solusi saat kondisi sedang buruk.

  • Menyukai Apa Yang Lawan Jenis Sukai

Menyukai apa yang lawan jenis sukai adalah ciri selanjutnya saat introvert sedang jatuh cinta. Ia akan berusaha meniru kebiasaan yang sering dilakukan oleh lawan jenis. Tetapi ia juga akan selalu menjaga gengsinya agar tidak diketahui.

  • Lebih Menonjolkan Tindakan Daripada Kata-kata

Dalam menunjukkan perhatiannya, introvert lebih menyukai tindakan nyata daripada kata-kata.

Contoh yang bisa kita perhatikan adalah siap membantu kapanpun saat lawan jenis sedang kesulitan serta mau memberikanmu hadiah pada saat momen penting.

 

 

Add a Comment