Jelang Hadapi MotoGP 2019, Bos Tim Yamaha Optimis Rossi Dan Vinales Raih Banyak Kemenangan

Primaberita.com – Hasil yang kurang memuaskan pada musim lalu, membuat tim Movistar Yamaha melakukan banyak perbenahan untuk menghadapi MotoGP 2019. Menanggapi hal tersebut bos Tim Movistar Yamaha, Lin Jarvis, mengklaim jika timnya memiliki rencana besar di musim ini.

Menurut Jarvis, ketimbang musim lalu, di musim ini timnya lebih siap. Ia pun merasa optimis dapat memenangkan banyak balapan tidak seperti musim lalu yang hanya mampu meraih kemenangan1 kali melalui Maverick Vinales di sirkuit Philips Island atau tepatnya di GP Australia.

“Saya bahkan tidak ingat bagaimana rasanya memenangkan perlombaan, begitu banyak waktu berlalu. Tentunya, itu fantastis. Ini adalah restart untuk Yamaha. Kami telah membuat rencana untuk 2019, untuk mengatur kembali diri kami dan keluar dari situasi ini,” urai Lin Jarvis.

“Kemenangan akan meningkatkan motivasi kami, kami tahu lagi bagaimana rasanya menang. Saya pikir ini akan menjadi dorongan besar untuk Yamaha, bukan untuk bersantai sama sekali, tetapi motivasi yang jelas karena ini adalah apa yang kami inginkan,” tambahnya.

Di musim lalu Tim Movistar Yamaha sendiri terlihat kesulitan bersaing dengan tim pabrikan lain. Berbagai masalah yang terjadi di tim garpu tala itu membuat dua pembalap mereka yakni Valentino Rossi dan Maverick Vinales tak mampu bersaing dengan para pembalap dari tim pabrikan lain seperti Honda dan Ducati.

Add a Comment