Sakit Asma Tak Kunjung Sembuh, Kakek Di Banyuwangi Bunuh Diri Dengan Cara Ledakkan Petasan Di Mulut

Primaberita.com – Seorang kakek berusia bernama Suud (79) warga Desa Bangorejo, Kecamatan Bangorejo, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur berusaha mengakhiri hidup dengan cara meledakkan petasan di dalam mulutnya sendiri.

Peristiwa itu sendiri terjadi pada Sabtu (26/5/2018) sekitar pukul 03.15 WIB. Pada saat kejadian, warga dikejutkan dengan suara ledakan petasan ketika sedang bersantap sahur. Masyarakat yang mendengar ledakan tersebut langsung ke lokasi sumber ledakan.

Setiba di lokasi ledakan, Suud ditemukan tergeletak dengan kondisi cukup mengenaskan. Terlihat mulut Suud hancur karena ledakan petasan. Melihat hal tersebut, warga pun langsung menghubungi polsek Bangorejo.

Usai petugas polsek Bangorejo tiba di lokasi, Suud langsung di larikan RSUD Genteng. Sempat di rawat kurang lebih dua jam, namun akhirnya nyawa Suud tak tertolong dan meninggal dunia pada pukul 05.15 WIB.

“Setelah dua jam lebih sempat dirawat di rumah sakit, akhirnya korban meninggal dunia pada pukul 05 15 WIB tadi pagi,” ujar keterangan Kabid Humas Polda Jatim Kombes Frans Barung Mangera.

Kombes Frans menambahkan, berdasarkan keterangan dari keluarga korban, selama ini Su’ud mengidap penyakit asma. Diduga persoalan ini yang melatarbelakangi korban nekat melakukan bunuh diri karena putus asa tidak kunjung sembuh.

 

Add a Comment