Resep Nasi Liwet Komplit yang Enak dan Gurih

resep nasi liwet komplit

PrimaBerita – Nasi liwet jika anda campur dengan ayam bakar dan tumis cumi yang gurih maka akan terasa lebih mantap. Anda bisa menikmati sensasi kelezatannya melalui resep nasi liwet komplit yang enak dan gurih ini.

Tahukah anda na

si liwet ada beragam, ada nasi liwet Jawa dengan nasi gurih dan sayur labu, dan ada juga nasi liwet Sunda. Cara memasak nasi ini yaitu dengan kastrol bersama ikan asin dan cabe. Nasi khas kampung ini rasanya gurih enak.

Membuat nasi liwet bisa pakai rice cooker dan jenis lauk bisa anda sesuaikan dengan selera. Bisa ayam bakar dan cumi cabe hijau.

Berikut Resep Nasi Liwet Komplit yang Enak dan Gurih

Bahan :

Nasi Liwet:

  • 4 cup beras
  • 2 lembar daun salam
  • 70 g teri nasi goreng
  • 2 batang serai, memarkan
  • 2 lembar daun salam
  • 5 bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 papan petai, kupas
  • 10 buah cabe rawit merah
  • kaldu jamur
  • merica bubuk
  • garam

Ayam Bakar:

  • 1 ekor ayam, potong 8 bagian
  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang serai, memarkan
  • 3 lembar daun jeruk
  • 5 sdm kecap manis

Bumbu Halus:

  • 8 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 3 butir kemiri
  • 7 buah cabe merah besar
    Cumi Cabe Hijau:
  • 250 g cumi asin, rendam air panas hingga lunak
  • 3 siung bawang putih, iris tipis2 lembar daun salam
  • 3 buah cabe merah besar, iris serong
  • 10 buah bawang merah, iris tipis
  • 3 buah cabe hijau, iris serong
  • 2 cm lengkuas, memarkan
  • 3 lembar daun jeruk

Cara Membuat :

  1. Cuci beras hingga bersih lalu taruh dalam mangkuk rice cooker.
  2. Tambahkan bawang merah, bawang putih, cabe rawit, petai, daun salam, daun jeruk, serai dan teri goreng.
  3. Bumbui dengan kaldu jamur, merica dan garam.
  4. Tuangi air dan masak hingga nasi matang. Angkat nasi, pindahkan ke kastrol.
  5. Ayam Bakar: Tumis bumbu halus hingga harum dan matang.
  6. Masukkan potongan ayam, aduk hingga berubah warna.
  7. Tambahkan sedikit air, masak hingga ayam lunak.
  8. Sisihkan sisa bumbu, aduk dengan kecap manis dan margarin leleh.
  9. Olesi ayam dengan sisa bumbu dan panggang hingga agak kering lalu angkat.
  10. Sajikan nasi liwet dengan ayam bakar dan tumis cumi.
  11. Tumis Cumi: Tumis bawang merah dan bawang putih hingga layu.
  12. Tambahkan cabe merah, cabe rawit dan cabe hijau, aduk hingga layu.
  13. Masukkan cumi yang sudah direndam dan bumbui dengan garam, merica dan kaldu jamur. Aduk hingga rata lalu angkat.
  14. Sajikan nasi liwet dengan lauk-pauknya.

Add a Comment