Bantu Cegah Stres Oksidatif, Ini Sumber Vitamin E Paling Banyak

sumber vitamin E

PrimaBerita – Ada banyak jenis makanan yang bertindak sebagai sumber vitamin E paling banyak. Mengutip dari laman wikipedia vitamin E adalah nama umum untuk 2 kelas molekul, tochoperol dan tocotrienol yang memiliki aktivitas vitamin E dalam nutrisi. Jadi sebetulnya vitamin E bukan nama untuk setiap satuan bahan kimia spesifik melainkan untuk setiap campuran yang terjadi dalam alam yang menyediakan fungsi vitamin E dalam nutrisi.

Vitamin E pertama sekali terisolasi dari minyak tepung gandum pada tahun 1936. Dan menjadi nama “Vitamin E” karena sebelumnya sudah ada nama vitamin A, B, C, dan D. Kemudian vitamin E banyak terdapat pada buah-buahan, sayur-sayuran, telur, dan mentega. Selain itu air susu ibu atau ASI ternyata banyak mengandung vitamin E yang berguna untuk tumbuh kembang bayi.

Nah bagi anda yang tidak ingin mengonsumsi sumber vitamin E dari suplemen/pil, berikut berbagai makanan sumber vitamin E paling banyak.

Camilan enak yang satu ini bisa anda jadikan sebagai olahan membuat yoghurt, oatmeal, maupun salad. Tak hanya enak, biji bunga matahari ternyata mengandung vitamin E yang baik bagi tubuh.

  • Alpukat

Buah ini merupakan sumber vitamin E tertinggi untuk kulit. Dalam setiap 100 gram buah alpukat terdapat 2,07 mg vitamin E dan kandungan nutrisi lainnya. Bahkan dengan porsi yang serupa juga terkandung 10 mg vitamin C.

  • Kacang Almond

Kacang almond juga menjadi sumber vitamin E paling banyak. Per 100 gram kacang almond terdapat sekitar 25,63 mg vitamin E. Anda bisa mengonsumsi kacang almond dengan cara memanggangnya atau menjadikannya sebagai sereal. Selain itu anda bisa dengan mengonsumsi susu almond tanpa tambahan gula.

  • Kacang Tanah

Medical News Today menyebut kacang tanah menjadi salah satu camilan populer. Maka mengonsumsi setidaknya 100 gram kacang tanah anda sudah memasok 4,93 mg vitamin E ke dalam tubuh.

  • Sayur Bayam

Sayur bayam menjadi sayuran hijau yang paling sehat karena terkenal banyak mengandung nutrisi, termasuk vitamin E. Untuk memenuhi vitamin E anda bisa mengonsumsi setengah cangkir bayam. Dengan demikian anda sudah memenuhi 16% kebutuhan vitamin E. Cobalah jadikan bayam sebagai menu sayuran sehari-hari anda.

Add a Comment