Resep Kue Combro Khas Bandung

Bakeryenak – Memang tak ada habisnya bila membahas resep kuliner sunda, termasuk kue combro. Kudapan yang satu ini termasuk ke dalam kategori kue basah yang sering dijual di pasar tradisional.

Combro sendiri merupakan singkatan dari “oncom di jero” yang berarti makanan ini memiliki isian oncom di dalamnya. Makanan ini dimasak dengan balutan ubi atau singkong serta cenderung rasanya pedas. Cocok sebagai teman kopi saat bersantai di waktu luang. Yuk simak resep kue combro khas bandung yang lezat ini.

Lihat Juga: Resep Kue Bola Keju dengan Biskuit Salt Cheese

Bahan Utama Adonan Kue

  • 2 sendok makan tepung sagu
  • 1 kilogram singkong
  • 100 gram kelapa
  • Sebatang daun bawang
  • Garam halus dan minyak goreng seperlunya

Bahan Isian

  • Sebatang daung bawang
  • Cabai merah 4 buah
  • Sedikit merica
  • 1 sendok teh merica bubuk
  • 2 siung bawang merah dan 2 siung bawang putih
  • 250 gram oncom yang dihaluskan
  • Gula dan garam secukupnya

Cara Membuat Kue Combro Khas Bandung

  1. Kulitlah singkong/ubi lalu cuci sampai bersih. Kemudian parut. Ketika sudah halus diparut, peraslah air parutan singkong.
  2. Parut kelapa setelah itu satukan dengan hasil parutan singkong. Tambahkan tepung sagu ke dalamnya dengan irisan daun bawang. Taburkan garam halus sedikit saja.
  3. Aduklah adonan kue sampai rata. Buang lagi tirisan airnya.
  4. Selanjutnya buatlah isian combro dengan cara haluskan bahan isi combro. Tumis dan campurkan dengan merica, oncom, garam dapur, gula pasir, serta daun bawang.
  5. Usai tumisan matang, angkat lah dari wajan.
  6. Bentuk adonan kira-kira sekepal tangan lalu pipihkan. Masukkan isian ke dalam adonan.
  7. Gulung berbentuk tabung atau lonjong. Lalu goreng.
  8. Tunggu hingga berwarna keemasan.

Bila anda tidak terlalu menyukai rasa pedas, anda bisa mengurangi jumlah cabai dari yang ditentukan di atas. Selamat mencoba.

Add a Comment