Komik Pertama Presiden Jokowi #JokoMic : Berani Mencoba, Berani Berubah

primaberita-jokomic

Primaberita – Presiden Jokowi membuat sebuah postingan pertama kalinya berisi serial komik yang dinamainya #JokoMic. Dlam postingannya tersebut ada tujuh halaman. Yang menceritakan kisah seorang kakek dan cucunya dibuat dalam bentuk komik.

Komik edisi ini membahas soal keberanian dalam berubah menjadi lebih baik.

#JokoMic diunggah Jokowi di akun Instagram-nya, Minggu (17/11/2019).

Berikut isi dari #JokoMic, Komik pertama Presiden Jokowi

Pada halaman pertamanya digambarkan Karakter Jokowi sedang duduk bersantai dengan meminum dengan cangkirnya bersama dengan cucunya yang sedang bermain puzzle miliknya.

Keterangan dalam gambar tersebut “Suatu sore, sorang kakek sedang menamani cucunya bermain”.

Halaman Pertama Komik Jokowi

Kemudian pada halaman kedua digambarkan sebuah puzzle yang sedang disusun cucunya pun roboh dengan digambarkan pondasi bagian bawah puzzle yang tidak lebih lebar dari bagian atasnya.

Halaman kedua komik Jokowi
Halaman kedua komik Jokowi (Akun Instagram @jokowi)

Pada halaman ketiga cucu dari karakter Jokowi pun terus menerus mencobanya namun tetap gagal.

Sang cucu pun mulai putus asa karena perjuangannya dalam mendirikan puzzlenya selalu roboh.

“Yahh kok jatuh terus” ucap sang cucu di dalam komik.

Halaman Ketiga Komik Jokowi
Halaman Ketiga Komik Jokowi (Akun Instagram @jokowi)

Di halaman keempat karakter Jokowi pun mulai membantu dengan memberikan solusi dengan menempatkan sisi yang lebar di bagian bawah agar tidak roboh.

“Cup.. cup.. sudah jangan nangis. Ayo dicoba lagi” ucap karakter Jokowi.

“Gimana dong mbah?” tanya si cucu.

“Coba yang bawah posisinya tidur kayak gini” ucap karakter Jokowi memberikan saran.

Halaman Keempat Komik Jokowi
Halaman Keempat Komik Jokowi (Akun Instagram @jokowi)

Akhirnya setelah saran dari karakter Jokowi dilakukan puzzle pun bisa dibangun dan tidak rocoh kembali.

“Nahh bisa kan..” ucap karakter Jokowi.

“Yesss..” ucap cucu Jokowi.

Halaman Kelima Komik Jokowi
Halaman Kelima Komik Jokowi (Akun Instagram @jokowi)

Pada halaman selanjutnya sang cucu pun bertanya kepada Kakeknya tentang bagaimana cara dalam membuat puzzle sehingga bisa berhasil.

“Kok Mbah tahu?” Ucap cucu.

“Yuk mbah jawab sambil jalan-jalan”jawab karakter Jokowi.

Kemudian dilanjutkan dengan kata-kata pada gambar yang berisi tentang ujaran Kakek kepada cucunya.

“Pantang menyerah itu bagus, tapi kalau cara yang sama selalu gagal, kita harus berani mencoba cara yang baru”

Halaman Keenam Komik Jokowi
Halaman Keenam Komik Jokowi (Akun Instagram @jokowi)

Pada halaman terakhir komik JokoMic ditutup dengan kata bijak dalam menyelesaikan masalah yang sedang dihadapi.

“Kalau cara sama selalu gagal pakai cara baru. Harus berani berubah”

Halaman Ketujuh Komik Jokowi
Halaman Ketujuh Komik Jokowi (Akun Instagram @jokowi)

Dalam postingan komik pertama ini hingga berita ini dibuat telah disukai sebanyak 865 ribu dan dikomentari 11 ribu pengguna Instagram.

Add a Comment