Presiden Palestina Berterimakasih Kepada Presiden Venezuela Karena Tidak Memindahkan Kedutaan Besarnya Ke Yerusalem

Primaberita.com – Presiden Palestina Mahmud Abbas mendesak negara Amerika Latin agar tidak memindahkan kedutaan besarnya di Yerusalem seperti yang dilakukan oleh Amerika Serikat.

” Kami berharap negara di Amerika Latin tidak akan memindahkan Kedutaan Besarnya ke Yerusalem, karena hal tersebut melanggar hukum internasional” kata President Palestina Mahmud Abas.

Dikutip dari rappler.com selasa (8/5/2018) Presiden Palestina berterimakasih kepada Presiden Venezuela Nicholas Maduro karena bersedia tidak memindahkan kedutaan besarnya ke Yerusalem. Hal ini disampaikan langsung oleh Mahmud pada saat pertemuan di Caracas dengan Presiden Venezuela senin(7/5/2018).

Sebelumnya Amerika Serikat telah setuju untuk membuka kantor kedutaan besarnya di Yerusalem 14 mei mendatang. Pembukaan ini akan dihadiri oleh Wakil Menteri Luar Negeri As, Ivanka Trump dan suaminya.

Dua hari setelah AS meresmikan kantor kedutaan besarnya, Guatemala akan meresmikan kedutaan besanya dan disusul akhir mei Paraguay juga akan meresmikan kantor kedutaan besarnya.

 

 

Add a Comment