Kamis Besok MUI Ajak Masyarakat Untuk Doa Serentak Supaya Bebas dari Virus Corona

Kamis Besok MUI Ajak Masyarakat Untuk Doa Serentak Supaya Bebas dari Virus Corona

PrimaBerita – Pada kamis besok (14/05/2020), MUI atau Majelis Ulama Indonesia ajak semua organisasi masyarakat dan umat Islam di tanah air untuk doa serentak supaya terbebas dari ancaman virus corona.

“Doa diniatkan khusus untuk memohon pertolongan dari Allah SWT agar dunia dan manusia terbebas dari wabah covid-19,” tutur Din Syamsuddin, ketua dewan pertimbangan MUI (11/05/2020).

Menurut Din Syamsuddin, perihal ajakan tersebut disampaikan guna menyambut seruan dari Grand Syaikh Al-Azhar, Ahmad At-Thoyyib supaya bertulus hati untuk berdoa secara serentak di seluruh dunia. Dilakukan pada hari kamis, 14 mei 2020 karena bertepatan dengan 21 Ramadhan 1441 H.

Baca Juga: Masa Pandemi Ternyata Banyak Orang yang Beli Mobil Cash

Ia pun berharap dengan adanya doa serentak oleh umat Islam diseluruh dunia, Allah SWT akan menurunkan pertolongan-Nya. Sehingga masyarakat di seluruh dunia dapat dibebaskan dari wabah virus corona.

“Akibat covid-19, tatanan dunia saat ini telah berubah secara sosial, budaya, keagamaan dan ekonomi,” kata dewan pertimbangan MUI.

Oleh karenanya MUI mengharapkan serta ajak masyarakat pada kamis besok untuk melakukan doa serentak. Dan menurutnya seluruh pihak perlu melakukan perbaikan terhadap diri masing-masing. Agar kehidupan sehari-hari juga bisa kembali normal seperti sebelumnya.

Sementara itu, KH. Anizar Masyhadi selaku pimpinan Pondok Modern Tazakka, menyampaikan perihal doa bersama ini supaya dihimbau oleh sejumlah pemuka agama. Selain itu supaya dihimbau oleh bagi ketua organisasi internasional, hingga kepada kepala negara.

“Insya Allah PP Muhammadiyah, PBNU, PMI juga akan menyerukan hal yang sama. Agar 14 mei menjadi hari internasional untuk doa bersama secara serentak memohon kepada Allah SWT agar segera dapat terhindar dari wabah yang melanda seluruh dunia,” sebut KH Anizar Masyhadi.

Adapun sejumlah tokoh yang disebut Anizar di atas meliputi sekjen Perserikatan Bangsa Bangsa, Dewan Masjid Indonesia, sekjen Liga Dunia. Ada juga disebut Paus Fransiscus dan lain sebagainya.

Add a Comment