Tak Setuju Gedung Dilapisi Kaca Anti Peluru, Wapres JK : Mahal!

Primaberita.com – Akibat 2 butir peluru nyasar yang bersarang di Gedung DPR, Ketua DPR RI Bambang Soesatyo meminta Badan Urusan Rumah Tangga DPR mengkaji apakah gedung DPR perlu dilapisi kaca anti peluru atau tidak.

Menanggapi permintaan tersebut, Wakil Presiden RI Jusuf Kalla angkat bicara. Ia menilai permintaan gedung DPR agar dilapisi kaca anti peluru terlalu berlebihan.

JK menguraikan harga kaca antipeluru cukup mahal. Oleh karena itu pelapisan dengan kaca antipeluru untuk Gedung DPR ia rasa belum diperlukan.

“Wah itu berlebihan. Apa? Kaca antipeluru? Itu berlebihan. Yang harus diawasi tempat latihan Perbakin itu. Mahal sekali itu kaca antipeluru.” ujar JK.

“Di rumah saya cuma satu kamar saja yang antipeluru, tempat kamar saya. Yang lainnya tidak, karena mahal. Apalagi keseluruhan gedung itu, Masya Allah. Bagaimana bisa jadi, tidak ada di dunia itu yang begitu,” lanjut JK.

Terkait peluru nyasar, peristiwa kemarin merupakan kejadian yan ktiga kali nya di DPR. Sebab itu, Bamsoet meminta Badan Urusan Rumah Tangga DPR mengkaji perlukah gedung DPR dilapisi antipeluru.

 

Add a Comment