Tanda Pasangan Tidak Serius Menjalin Hubungan

Tanda Pasangan Tidak Serius Menjalin Hubungan

PrimaBerita – Ada beberapa tanda yang dapat menujukkan kalau pasangan tidak serius menjalin hubungan dengan anda. Tanda-tanda itupun bisa anda lihat dari gerak-geriknya dan aktivitas yang ia lakukan.

Tentu perihal tidak serius menjalin hubungan sangat disayangkan, terlebih ketika hubungan tersebut sudah berlangsung cukup lama. Karena setelah menjajaki masa berpacaran maka pasangan atau dua sejoli bisa melanjutkan ke jenjang yang lebih serius lagi yakni pernikahan. Itupun dengan syarat harus memiliki komitemen dari kedua belah pihak. Tanda ini bisa menunjukkan bahwa pasangan tidak serius menjalin hubungan dengan anda.

Merencanakan masa depan memang sanggat menggiurkan, apalagi jika dengan pasangan. Topik ini pasti menjadi salah satu hal yang sangat menyenangkan saat sedang membahasnya. Namun bila selama ini saat anda berhubungan dengannya dan tidak pernah sekalipun membicarakan hal komitmen maka itu artinya pasangan tidak ingin berhubungan lebih serius lagi.

  • Pasangan Hanya Mementingkan Diri Sendiri

Jika pasangan hanya membentingkan diri sendiri maka hal ini bisa salah satu tanda kalau pasangan sedang tidak serius dengan anda. Untuk dapat melihatnya dalam kehidupan sehari-hari, perilaku ini bisa dari cara pasangan memilih tempat makan, tempat liburan, ataupun hal sepele seperti menentukan film yang akan kalian tonton saat pergi ke bioskop.

  • Tidak Mau Mengenalkan Anda Kepada Teman Maupun Keluarganya

Sudah menjalani hubungan selama bertahun-tahun namun belum juga diperkenalkan kepada keluarganya? Bisa jadi hal ini menjadi tanda kalau pasangan anda memang tidak serius dengan hubungan tersebut. Bahkan untuk mengenalkan anda kepada teman dekatnya pun tidak ia lakukan. Oleh sebab itu bila hal ini terjadi kepada anda maka cobalah pikirkan kembali. Apakah hubungan anda layak bertahan atau tidak.

  • Melupakan Hal-hal Penting

Jika pasangan lupa akan hal-hal penting seputar anda dan hubungan maka ini juga dapat menjadi tanda. Karena jika pasangan serius dan berniat ingin membawa hubungan ke jenjang pernikahan maka ia pun akan berusaha mengingat hal penting kalian. Anda akan menjadi prioritas utamanya.

  • Selalu Mengambil Keputusan Sendiri

Jika dalam suatu hubungan, tak ada salahnya untuk berdiskusi bersama dalam mengambil suatu keputusan yang menyangkut tentang hubungan. Nah jika pasangan suka sekali mengambil keputusan sendiri tanpa mendengar pendapat anda, sebaiknya tanyakan pada sendiri apakah ia memang yang terbaik untuk anda? Bisa jadi ia memang sedang tidak serius menjalani hubungan.

Add a Comment