Perhatikan Hal Ini Saat Touring dengan Motor Matic

PrimaDaily – Touring dengan motor matic memang merupakan sebuah hal yang menyenangkan, terlebih jika boncengnnya merupakan sang pujaan hati. Namun sebelum anda dan pasangan berkelana dengan sepeda motor matic kesayangan, ada baiknya memperhatikan beberapa hal agar sepeda motor bisa melaju tanpa kendala.

Tak bisa dipungkiri, kegiatan touring juga menjadi sebuah kegiatan seru yang sering kali dilakukan oleh para kawula muda. Meski kebanyakan anak muda menggunakan motor yang lebih gede untuk aktivitas touring akan tetapi sensasi touring dengan matic juga tak kalah menarik. Bahkan terkesan lebih praktis. Jadi apa saja sebenarnya hal yang perlu kita perhatikan saat touring dengan matic?

Mengenakan Perlengkapan Lengkap

Sebelum berangkat kenakanlah perlengkapan touring dengan lengkap mulai dari helm, sarung tangan, dan jaket berkendara. Anda juga bisa mempersiapkan jas hujan, pakaian ganti, maupun P3K yang anda letakkan ke dalam bagasi sepeda motor.

Mengecek Kondisi Ban Sepeda Motor

Ban merupakan salah satu komponen utama dan sangat penting bagi sepeda motor. Itu sebabnya kondisi ban jangan sampai tidak berkualitas atau sangat tipis. Karena dengan ban yang bagus dan prima, perjalanan anda bisa tercapai dengan semestinya. Selain itu ban yang buruk juga berpotensi menimbulkan bahaya bagi si pengemudi.

Mengecek Kondisi Rem

Untuk menunjang keamanaan pengemudi, kondisi rem menjadi hal yang sangat lazim untuk diperhatikan dengan seksama. Jangan sampai anda berangkat dengan rem yang rusak. Karena ini bisa membahayakan. Ada baiknya bawa langsung ke bengkel jika kondisi rem tengah mengkhawatirkan.

Cek Bagian Lampu Sepeda Motor

Sebelum touring jangan lupa untuk mengecek kondisi lampu sepeda motor anda. Periksa semuanya secara teliti agar kegiatan turing anda aman dan lancar-lancar saja. Jangan sampai lampu sein, lampu depan, serta lampu depan ada yang tidak berfungsi. Kekuatan cahaya lampu juga perlu anda periksa. Karena ini bisa membantu anda untuk melihat lebih jelas lagi pada tempat-tempat yang lumayan gelap.

Mengecek Belt CVT

Belt CVT (Continous Variable Transmission) juga termasuk hal yang patut anda perhatikan sebelum memutuskan berangkat touring. Maka periksalah standar dan ketebalan CVT anda.

Sumber artikel: Primadaily.comPerhatikan Hal Ini Saat Touring dengan Motor Matic.

Add a Comment