Mengenali Ciri-Ciri Pasangan Yang Selingkuh

ciri-ciri pasangan selingkuh

PrimaBerita– Banyak yang bertanya bagaimana mengenali ciri-ciri pasangan yang selingkuh. Siapa sih yang tidak ingin hubungan dengan pasangannya tetap langgeng atau baik-baik saja.

Semua orang pasti akan mengingini hal tersebut. Kebanyakan orang atau pasangan tidak mampu mewujudkan impian itu, hanya karena perselingkuhan. Pasangan yang sudah menikah atau yang masih berpacaran kerap kali didatangi pertengkaran.

Berikut akan dibahas mengenali ciri-ciri pasangan yang selingkuh. Memang semua hubungan tidak ada yang baik-baik saja, pasti ada konflik hanya bagaimana kita menyikapi pertengakaran atau konflik itu.

Selingkuh atau perselingkuhan biasanya dilakukan dari masalah yang begitu serius dalam hubungan. Namun, selingkuh bukan lah hal yang baik dilakukan. Banyak faktor yang mempengaruhi perselingkuhan yang berasal dari pasangan itu sendiri.

Misalnya , karena merasa jenuh, atau jarang bertemu, tiba-tiba bertemu mantan, salah satu dari pasangan sering curhat kelawan jenis sehingga menimbulkan rasa nyaman. Atau mungkin saja karena sering bertengkar, pasangan pun sering menyakiti lewat kata-kat kasar. Sehingga malas menjalani hubungan ini dengan serius atau dengan hati.

Berikut mengenali ciri ciri pasangan yang selingkuh :

  1. Jarang menemui anda

Perlu anda cari tahu  kembali apa alasan dia tidak ingin menemui anda, bisa jadi dia bosan denganmu sehingga dia jadi tidak berusaha untuk menemuimu.

   2.Selalu bawa ponsel

Kalau biasanya dia jarang memegang atau membawa ponsel, dan tiba-tiba sering membawa ponsel perlu dicurigai. Mungkin saja dia menunggu chatingan atau kabar dari seseorang, apalagi kalau dia sering memperhatikan ponselnya. Selain itu, dia juga merahasiakan password ponselnya pada anda.

  3. Tiba-tiba malas berkomunikasi

Dari yang biasa dia sering menghubungi atau mengabari anda tiba- tiba menjadi jarang. Komunikasi yang baik menjadi salah satu faktor penting dalam hubungan. Kalau berbicara lewat telepon dalam jangka yang singkat, berarti dia malas berkomunikasi dengan anda.

  4. Mulai tertutup

Biasanya pasangan anda terbuka atau sering bercerita tentang masalah, kehidupan, atau banyak bicara, tiba-tiba dia mulai tertutup.

 5. Cepat marah

Yang biasanya dia orangnya santai atau tenang, tiba-tiba dia sering mengkritikmu atau gampang tersinggung. Bahkan dia berubah menjadi kasar dan memukulmu.

 6. Tidak ada waktu untuk anda

Dia lebih memilih nongkrong sama teman-teman, atau sama yang lain diluar.

Add a Comment