Jangan Lewatkan, Pendaftaran Gelombang V Kartu Prakerja Mulai 15 Agustus

gelombang V kartu prakerja

PrimaBerita – Pendaftaran gelombang V kartu prakerja akan kembali dibuka pada 15 agustus mendatang mulai pukul 12:00 WIB.

“Pendaftaran gelombang V akan dibuka pada sabtu, 15 agustus 2020 pukul 12:00 WIB,” imbuh head of communications PMO program kartu prakerja, Louisa melalui keterangan resmi.

Masyarakat yang belum lolos pada gelombang sebelumnya atau gelombang IV dapat berkesempatan lagi untuk proses pendaftaran gelombang V kartu prakerja.

Lihat Juga: Cara Mencairkan BPJS Ketenagakerjaan Secara Online

“Mereka yang belum menjadi penerima kartu prakerja dapat mendaftar di gelombang V,” katanya.

Sejauh ini lanjut Louisa sudah ada sebanyak 1,2 juta peserta yang mendaftar dalam program kartu prakerja gelombang IV. Dimana jumlah tersebut diketahui telah melebihi kuota yang ditetapkan, yaitu 800 ribu peserta.

“Hingga saat ini jumlah pendaftar tercatat lebih dari 1,2 juta orang yang datang dari seluruh provinsi. Termasuk mereka yang diusulkan oleh kementerian ketenagakerjaan atau BPJS ketenagakerjaan,” jelas Louisa.

Sementara itu dihari minggu nanti (16/08/2020) PMO program kartu prakerja juga akan memberikan informasi kepada para pendaftar yang lolos gelombang IV.

Sebelumnya menko bidang perekonomian, Airlangga Hartanto menyatakan bahwa pemerintah akan menyelenggarakan pelatihan program ini secara offline maupun secara online. Maka artinya skema pelatihan akan berbeda-beda. Sebab sebelumnya hanya dilakukan lewat online.

“Program kartu prakerja gelombang ke-4 akan segera dimulai baik offline dan online,” pungkas menteri koordinator bidang perekonomian.

Informasinya pemerintah menggelontorkan dana untuk program kartu prakerja meliputi biaya pelatihan sebesar Rp 5,6 triliun, survey sebesar Rp 840 miliar, serta dana insentif sebesar Rp 13,45 triliun. Kemudian alokasi ke PMO sebesar Rp 100 juta.

Nantinya setiap peserta yang mengikuti program kartu prakerja akan memperoleh bantuan pelatihan dari pemerintah sebesar Rp 3,55 juta. Dana tersebut dirincikan terdiri dari biaya pelatihan sebesar Rp 1 juta dan juga insentif pasca pelatihan sebesar Rp 600 ribu yang diberikan selama 4 bulan. Lalu ada dana survey sebesar Rp 50 ribu untuk 3 kali.

Add a Comment