Tips Mencukur Bulu Kaki yang Mudah Dilakukan
PrimaBerita – Sebagian orang mungkin risih dengan bulu yang tumbuh di kakinya, oleh karena itu mencukur bulu kaki adalah cara yang dianggap tepat agar kaki kelihatan bersih. Tapi jangan salah, mencukur bulu kaki yang mudah juga ada tips nya lho. Yuk simak.
Index
berikut Tips mencukur bulu kaki yang mudah dilakukan
Basuh dengan air hangat
Langkah pertama yang dapat anda lakukan yaitu dengan membasahi kaki dengan air hangat selama 2 sampai 4 menit. Pasalnya mencukur bulu kaki dalam kondisi kering akan berisiko melukai kulit. Saat kaki anda dibasuh lebih dulu dengan air hangat maka pori-pori kulit serta folikel rambut di sekitar kaki yang berbulu akan terbuka.
Bersihkan sel kulit mati dan kotoran di kaki
Agar dapat mencukur bulu kaki hingga ke akar-akarnya, anda perlu membersihkan sel kulit mati dan kotoran yang masih menempel di kaki sebelum mulai bercukur. Gunakan garam untuk hal ini karena garam berfungsi sebagai eksfoliator yang cukup efektif mengangkat sel kulit mati. Selain itu scrub garam juga dapat membuat rambut-rambut kecil yang bersembunyi di bawah permukaan kulit menjadi muncul ke permukaan.
Perhatikan kebersihan alat cukur
Saat ini alat cukur sudah banyak dijual. Untuk itu akan lebih baik bila anda menggunakan alat ukur yang baru dan juga memiliki lebih dari satu mata pisau. Supaya hasilya menjadi lebih bersih, rapi dan bulu tidak gampang tumbuh kembali di kaki.
Begitu habis dipakai, bilas alat cukur dengan air hangat. Pastikan agar bulu-bulu tak lagi menempel pada alat cukur yang anda pakai. Karena menjaga kebersihat alat cukur juga penting agar tidak menjadi tempat bersarangnya bakteri. Sebab bakteri bisa saja menjadi pemicu timbulnya infeksi, ruam, maupun jerawat di kulit.
Oles krim cukur
Mengoles krim cukur akan memudahkan anda dalam proses pencukuran bulu kaki. Namun bila tidak memiliki krim cukur khusus, anda bisa menggantinya dengan produk kondisioner rambut. Cara sama, yakni dengan cara mengoleskannya.
Sumber artikel: Primadaily.com – Tips Mencukur Bulu Kaki yang Mudah Dilakukan.