Tanggapan Hotman Paris Terkait Penyiraman Air Keras Terhadap Novel

Tanggapan Hotman Paris Terkait Penyiraman Air Keras Terhadap Novel

PrimaBerita – Belum ada tanggapan lebih lanjut dari seorang pengacara kondang Hotman Paris terkait penyiraman air keras di wajah Novel Baswedan. Namun Hotman mengaku sudah mendapat banyak pertanyaan mengenai kasus penyiraman tersebut.

Hal itu disampaikan Hotman Paris saat melakukan perbincangan virtual dengan ustadz Abdul Somad atau yang akrab disapa dengan UAS, pada sabtu malam (13/06).

Awalnya sang ustadz berseloroh kepada Hotman Paris Hutapea. UAS mengatakan bahwa kemungkinan Novel akan menemui Hotman Paris di kedai Kopi Johny usai mengetahui tuntutan dari jaksa penuntut umum.

“Seandainya nggak lockdown nih bang Hotman. Seandainya normal ini suasana, saya yakin mungkin pak Novel Baswedan datang juga ke Kopi Johny,” kata ustadz Abdul Somad seperti yang dikutip PrimaBerita.com, 15 juni 2020.

Sehingga Hotman pun menjadi tersenyum setelah mendengar penuturan dari UAS. Namun sementara itu UAS yang mengaku tidak memiliki pemahaman tentang ilmu hukum lantas meminta tanggapan dari sang pengacara terkenal itu.

Ia meminta tanggapan terkait peneror yang disebut tidak sengaja menyiram air keras yang mengenai wajah sang penyidik KPK, Novel Baswedan.

“Pasti dia (Novel Baswedan) nanya. Kok bisa orang menyiram (air keras) nggak sengaja. Kira-kira gimana tuh bang? Saya nggak paham secara hukum,” lanjut ustadz Abdul Somad.

Maka tanggapan Hotman Paris terkait kasus penyiraman yang menimpa Novel adalah bahwa Hotman tidak mendalami kasus tersebut secara khusus.

Baca Juga: Masih Heboh Perebutan Nama Bensu dalam Bisnis Ayam Geprek, Ini Kata Ahli

Ia hanya memberitahukan kalau pertanyaan seputar hal ini memang sudah banyak diterimanya lewat akun instagramnya. Selain itu Hotman juga enggan memberikan keterangan lebih lanjut karena proses persidangan akan kasus penyiraman tersebut masih berjalan.

“Itu banyak pertanyaan. Di IG saya sudah ribuan orang mempertanyakan itu dan diminta untuk memberikan komentar. Tapi karena masih proses persidangan, saya belum bisa memberikan komentar,” Hotman menimpali.

Pun begitu, ustadz Abdul Somad (UAS) menerima tanggapan Hotman dan tidak memaksa untuk bersedia memberikan pandangannya.

Add a Comment