Sudah Nonton Belum? 5 Drama Korea dengan Rating Tertinggi di Juni 2020

Drama Korea Rating Tertinggi Juni 2020

PrimaBeritaDrama Korea dengan rating tertinggi di JuniĀ  2020 banyak diminati para penonton adalah drama pendatang baru. Salah satunya ialah It’s Okay to Not Be Okay . Drama tersbeut telah populer sejak tayang.

Berikut 5 Drama Korea dengan Rating Tertinggi di Juni 2020 :

It’s Okay to Not Be Okay

Drama terbaru yang dibintangi oleh Kim Soo-hyun ini sempat meraih rating hingga 6,9 persen.

Drama ini menyoroti romansa antara pekerja di bangsal psikiatris yang tidak percaya pada cinta, Moon Gang-tae (Kim Soo-hyun), dengan Ko Mun-yeong (Seo Yea-ji), penulis buku anak-anak populer berkepribadian anti-sosial, sangat egois, dan sombong.

Kang-tae juga punya banyak permasalahan terpendam sejak lama, salah satunya mengurusi kakak laki-lakinya, Sang-tae (Oh Jung-se), yang berkebutuhan khusus.

Kkondae Intern

Kkondae Intern menceritakan kesulitan serta kesuksesan Ka Yeol-chan (Park Hae-jin) dalam dunia usaha setelah lulus kuliah. Ia sempat bekerja di sebuah perusahaan dengan atasan yang sangat kaku, Lee Man-shik (Kim Eung-soo).

Akibat sering berselisih, Yeol-chan mengundurkan diri dan masuk perusahaan ramen. Di sana, ia cepat naik jabatan dan dipercaya menjadi Ketua Pemasaran. Suatu hari, ia diberi kabar akan menerima karyawan magang yang ternyata mantan bosnya dahulu.

Backstreet Rookie

Meski mendapat banyak kritik warganet Korea, Backstreet Rooki tetap mendapatkan rating lebih tinggi ketimbang drama lainnya, yakni 4,6 persen dan 8,3 persen untuk episode yang tayang pada 27 Juni. Angka itu bahkan lebih tinggi daripada episode sebelumnya.

Backstreet Rookie bermula ketika Choi Dae-hyun (Ji Chang-wook) bertemu dengan beberapa siswi SMA, salah satunya Jung Saet-byul (Kim Yoo-jung), yang memintanya membelikan rokok di toserba.

Empat tahun kemudian, mereka kembali bertemu. Dae-hyun bekerja di sebuah toserba dan tengah mencari karyawan paruh waktu. Saet-byul pun hadir dan mulai bekerja di toserba itu.

My Unfamiliar Family

My Unfamiliar Family sempat mendapatkan rating 4,7 persen, catatan tertinggi pribadi selama Juni 2020.

My Unfamiliar Family menceritakan sebuah keluarga yang mulai terasa asing akibat masing-masing anggotanya semakin bertambah usia dan jarang menghabiskan waktu bersama. Para anggota keluarga malah lebih akrab dengan orang-orang baru.

Drama ini dibintangi Kim Ji-suk, Jung Jin-young, Won Mi-kyung, Shin Jae-ha, Han Ye-ri, Choo Ja-hyun, Kim Tae-hoon, dan Lee Ji-ha.

Team Bulldog: Off-Duty Investigation

Team Bulldog: Off-Duty Investigation mendapatkan rating rata-rata 4,4 persen untuk episode terakhirnya pada 28 Juni. Capaian itu menjadi yang tertinggi sejak tayang pada 23 Mei 2020.

Team Bulldog: Off-Duty Investigation menceritakan Jin Kang-ho (Cha Tae-hyun), detektif yang sangat antusias menangkap pelaku kriminal. Akibatnya, ia tak akrab dan sering bermasalah dengan detektif lainnya.

Hingga pada suatu hari, ia bertemu dengan Kang Moo-young (Lee Sun-bin), produser acara investigasi yang berusaha menangkap penjahat yang selama ini gagal ditangkap polisi. Sebuah kasus membuat Kang-ho dan Moo-young bekerja sama.

Add a Comment