Mengejutkan! Jackie Chan Mengaku Selingkuh, Begini Respon Sang Istri
PrimaBerita – Mungkin belum banyak orang yang tahu, Jackie Chan mengaku pernah selingkuh pada tahun 1999 silam. Bahkan ia berselingkuh hingga memiliki putri dari hasil hubungan terlarangnya dengan seorang wanita bernama Elaine Ng.
Padahal pada saat terjadi perselingkuhan yang dilakukan oleh Jackie Chan, pernikahannya dengan aktris Taiwan Joan Lin sudah berjalan lebih dari 10 tahun kala itu.
“Ketika berita tentang perselingkuhan yang saya lakukan itu menyebar dan melahirkan seorang anak, media menggila seperti bom meledak,” pungkas Jackie Chan.
Lihat Juga: Beberapa Film Hollywood yang Ditunda Rilis di Bioskop
Maka setelah terjadi perselingkuhan tersebut, ia sadar bahwa hal yang dilakukannya itu adalah sebuah kesalahan yang amat serius. Jackie Chan merasa sangat bersalah terhadap Joan Lin, istrinya. Dan saat itu ia ingin sekali menelepon Joan.
“Aku ingin menelepon Joan, tetapi tidak tahu harus berkata apa. Aku tidak bisa menjelaskan ini. Itu bukan kesalahan yang bisa aku perbaiki dengan mengatakan, maafkan aku,” terang aktor kelahiran Hongkong, Jackie Chan.
Namun rupanya saat dirinya telah siap untuk diceraikan akibat ulahnya yang telah menghancurkan segalanya, ia dikejutkan dengan reaksi tenang dari sang istri. Meski sejumlah pemberitaan telah membeberkan sisi gelap Jackie Chan ketika itu.
Jackie pun terpaksa harus melakukan panggilan telepon dengan istrinya untuk membahas perselingkuhan dikarenakan sedang menjalani hubungan jarak jauh.
“Kamu tidak perlu menjelaskan. Aku tidak mau kamu menyakitinya, dan aku tidak mau dia menyakiti kita. Kalau kamu butuh aku dan anak kita untuk muncul dan berdiri di sisi kamu, kami akan melakukannya. Aku tahu kamu merasa tidak enak saat ini. Jangan khawatirkan aku, aku baik-baik saja. Kamu harus menyelesaikan ini,” jelas Joan waktu itu kepada Jackie melalui sambungan telepon.
Lantas Jackie Chan yang mengaku pernah selingkuh akhirnya menangis tersedu-sedu setelah sambungan telepon berakhir. Saat pulang ke rumahnya, ia juga meminta maaf kepada anaknya, Jaycee. Hingga akhirnya keluarganya tidak pernah lagi menyinggung kejadian buruk tersebut.