Bentrokan Antar Geng di Meksiko Menewaskan 19 Orang

Bentrokan Antar Geng di Meksiko

PrimaBerita – Telah terjadi sebuah bentrokan antar geng di Meksiko pada hari Sabtu (4/4) di provinsi sebelah utara negara tersebut, Chihuahua dan menewaskan setidaknya 19 orang.

Bentrokan senjata antar geng di Meksiko itu disebut pemerintah setempat setidaknya ada lima bentrokan bersenjata telah terjadi di masyarakat kota Madera.  Yang terletak di provinsi tersebut dalam tahun ini.

Baca juga : Melahirkan Ditengah Covid-19, Ibu Beri Nama Corona dan Covid Pada Bayi Kembarnya

“Jaksa Agung negara bagian bersama dengan kantor keselamatan publik dan Tentara Meksiko. Melancarkan operasi untuk menyelidiki dan menemukan kelompok-kelompok bersenjata yang melakukan konfrontasi. Yang menewaskan 19 orang kemarin di kotamadya Madera,” kata pernyataan pejabat setempat.

Menurut laporan awal, bentrokan itu terjadi pada Jumat (3/4) malam. Ketika sejumlah orang yang diduga pembunuh bayaran dari kelompok Gente Nueva, bagian dari Kartel Sinaloa, sedang mengemudi di Madera.

Di sana, mereka disergap oleh sejumlah pria dari kelompok lawan, La Linea yang merupakan bagian dari Kartel Juarez.

Baca juga :  Keluyuran Saat Corona, 16 Orang jadi Tersangka Terancam Penjara

Pihak berwenang menyatakan telah menyita 18 senjata api laras panjang, satu laras pendek, dua kendaraan, dan dua granat di lokasi bentrokan.

Pemerintah Meksiko menuduh kartel La Linea atas pembantaian sembilan anggota kelompok Mormon Meksiko-Amerika pada November lalu. Ketika mereka tengah bepergian di jalanan desa antara negara bagian Sonora dan Chihuahua, yang berbatasan langsung dengan Amerika Serikat.

Add a Comment