Vihara Buddha Murni dan Kompleks Crematorium Tanjung Morawa Ditutup

Vihara Buddha Murni Tanjung Morawa Ditutup

PrimaBerita – Mewabahnya virus corona di Indonesia menjadikan banyak tempat ibadah ditutup, mulai dari Mesjid, Gereja-Gereja hingga Vihara. Di Sumatera Utara sendiri beberapa mesjid, gereja  dan vihara sudah ditutup. Salah satunya Vihara Buddha Murni dan kompleks Crematorium Tanjung Morawa ditutup.

Sejak pagi tadi terlihat di depan vihara Buddha Murni Tanjung Morawa ramai. Kurangnya informasi menjadikan beberapa warga yang ingin Sembahyang berdiri dan memarkirkan mobilnya di pinggir jalan raya Tanjung Morawa.

Terlihat juga pengumuman yang berada di depan Vihara tersebut berisikan ” Sesuai dengan Himbauan Bapak Pembimas Buddha Kemenag Kanwil Sumut No.B1810/KW.02/10/BA.05/03/20 tertanggal 18 Maret 2020 Vihara Buddha Murni Indonesia dan Kompleks Crematorium Tanjung Morawa, Tie Cang Tien ditutup. Terhitung mulai tanggal 25 Maret 2020 s/d 25 April 2020 ditutup untuk umat yang mengadakan Sembahyang atau Ziarah Cheng Beng di Kompleks Crematorium Vihara Buddha Murni. Untuk kegiatan pemakaman dan kremasi berjalan seperti biasa. Demikian pengumuman ini dan mohon maklum untuk kepentingan bersama. Medan, 23 Maret 2020. Vihara Buddha Murni Medan Indonesia.

Seperti yang diketahui, Pemerintah mengajurkan untuk menutup beberapa tempat ibadah untuk mengurangi penyebaran virus corona dan jumlah korban akibat COVID-19.

Untuk daerah Sumut sendiri, jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) virus corona sebanyak 496 orang. Sedangkan jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) corona masih di angka 48 orang. Bahkan, tiga PDP corona dinyatakan negatif dan sudah diperbolehkan pulang.

Sementara PDP corona yang dinyatakan positif corona sebanyak dua orang, satu meninggal dunia, dan satu lagi masih dirawat. Untuk itu kerjasama antar umat beragam sangat dibutuhkan demi menyelamatkan bangsa dan negara. Mulai dari diri sendiri terlebih dahulu, yaiktu untuk tetap #dirumahaja, rajin mencuci tangan dan jika menunjukkan gejala COVID-19 segera periksakan diri ke Rumah Sakit khusus penanganan Corona.

Add a Comment