Mulai Hari Ini Jam Operasional Perbelanjaan di Kota Medan Dibatasi

Mulai Hari Ini Jam Operasional Perbelanjaan di Kota Medan Dibatasi

PrimaBerita – Akibat wabah virus corona di Indonesia membuat sejumlah pengelola pusat perbelanjaan di kota Medan melakukan penyesuaian jam operasional.

Satu di antaranya Plaza Millennium ICT Center yang melakukan pembatasan jam operasional mulai hari ini, Selasa (31/3/2020). Jam operasional gedung Plaza Millennium ICT Center dimulai pukul 12.00 WIB sampai pukul 19.00 WIB.

“Ya, Millenium mulai besok buka jam 12 siang sampai jam 7 malam. Dalam surat edaran yang kita sampaikan tentang jam operasional ini berlaku hingga 6 April 2020. Tapi kita lihat situasinya juga, dan kita akan evaluasi lagi,” ungkap Machruzar,  Marketing Manager Plaza Millennium ICT Center.

Ia juga mengaku bahwa pihaknya tak menutup kemungkinan untuk menutup operasional secara keseluruhan. Sebab, melihat kondisi saat ini, opsi penghentian operasional bisa menjaid pilihan.

“Kami juga sudah memikirkan arah opsi ke sana. Hal ini masih menjadi pembahasan internal dengan melihat situasi ini, kita akan ambil keputusan yang didasari dengan data dan fakta,” ucap Machruzar.

Dengan diberlakukannya pembatasan jam operasional mal ini, sampai saat ini para tenant masih bisa menerima kebijakan tersebut. Sebab hal ini untuk mendukung kebijakan pemerintah dalam membatasi ruang gerak setiap orang.

Dikatakannya, apabila nanti ada tenant bersedia menutup sementara karena operasional Plaza Millennium ICT Center akan ditutup sementara waktu, pihaknya akan memberikan untuk tidak dikenakan biaya sewa dan service charge selama operasional Plaza ditutup.

“Kita akan berikan keringanan karena posisi kita sama, tenant dan pengolahan sama-sama dirugikan.”

Selain itu, setiap di pintu masuk mall akan disiapkan tempat cuci tangan, dan juga menyediakan hand sanitizer.

“Ekonomi kita saat ini sedang koma, saya harap pemerintah bisa memberikan stimulus dengan keringanan yang diberikan kepada dunia usaha supaya dunia usaha bisa bangkit untuk mengerakan ekonomi ini kembali dan semoga virus corona cepat berlalu.”

Add a Comment