Info BMKG: Peringatan Cuaca Besok, Minggu 29 Maret 2020

peringatan cuaca besok

PrimaBerita – Ditengah melakukan waspada terhadap virus corona, masyarakat juga harus mengetahui peringatan cuaca apa untuk besok. Meski harus terkungkung di dalam rumah, ada baiknya menyiapkan berbagai kebutuhan. Misalnya saat hujan deras, anda boleh membuat minuman penghangat tubuh dan makanan yang menunjang kesehatan selama melawan wabah covid-19.

BMKG merilis peringatan dini cuaca ekstrim untuk minggu besok, 29 maret 2020. Disebutkan bahwa ada sebanyak enam belas wilayah/daerah akan berpotensi alami hujan deras bahkan disertai dengan angin dan petir.

Sebagian besar daerah tersebut yakni Bengkulu, Jambi, Sumatera Barat, Sumatera Selatan, Jawa Barat, Banten, dan Jabodetabek.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika juga memperkirakan daerah tekanan rendah terpantau di Papua bagian selatan. Selatan Papua terindikasi cukup kuat untuk menarik massa udara. Lalu membentuk konvergensi yang memanjang ke Laut Seram dan Laut Arafuru higga ke daerah selatan Papua dari Laut Banda Timur Sulawasi.

Selain itu juga, sirkulasi siklonik terpantau diperairan barat Lampung, Jawa Timur (Jatim), Maluku Utara, Kalimantan bagian utara sesuai dengan hasil pemantauan dan informasi BMKG (Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika) yang sudah diperbarui, sabtu 28 maret 2020 pukul 13:11 WIB.

baca lainnya: Pagi Ini Gunung Merapi Kembali Erupsi Setinggi 2.000 Meter

Dilansir dari web.meteo.bmkg.go.id adapun daftar daerah selengkapnya yang berpotensi hujan lebat dihari esok (peringatan cuaca besok) antara lain:

  1. Suamtera Utara
  2. Yogyakarta
  3. Lampung
  4. Jawa Tengah
  5. Bali
  6. Kepulauan Bangka Belitung
  7. Kalimantan Tengah
  8. Kalimantan Utara
  9. Maluku
  10. Gorontalo
  11. Sulawesi Tengah
  12. Sulawesi Utara
  13. Sulawesi Tenggara

Sedangkan wilayah yang berpotensi hujan lebat disertai angin kencang dan petir, diantaranya sebagai berikut.

  1. Sumatera Barat
  2. Sumatera Selatan
  3. Banten
  4. Aceh
  5. Bengkulu
  6. Jambi
  7. Jabodetabek
  8. Jawa Barat
  9. Jawa Timur
  10. Nusa Tenggara Timur
  11. Nusa Tenggara Barat
  12. Kalimantan Barat
  13. Kalimantan Selatan
  14. Kalimantan Timur
  15. Papua
  16. Maluku Utara

Add a Comment