Bus Damri Tujuan Bandara Soekarno Hatta Kecelakaan

PrimaBerita – Dalam unggahan yang dibuat TMC Polda Metro Jaya, Bus Damri mengalami kecelakaan  di ruas tol arah Bandara, Kamis(23/01) pagi. Bus damri tujuan Bandara Soekarno Hatta tersebut dalam kondisi terbalik.

Bus dalam keadaan terbalik di median jalan pada pukul 07 : 50 WIB. Bus berwarna biru tersebut bernomor polisi N 7509 PD. Bus Damri mengalami kecelakaan di kilometer 21 Tol Kapuk.

Peristiwa tersebut diprediksi bakal mendampak kemacetan di jalan tol mengarah bandara. Terlihat dalam unggahan tersebut petugas tol tengah berupaya melakukan evakuasi.

“Agar pengendara mencari alternatif jalan lain,” tulis akun TMC Polda Metro Jaya melalui akun twitter resminya.

Dalam kicuan selanjutnya, akun TMC Polda Metro Jaya menyebut lalu lintas ke arah Bandara Soetta ramai dan cenderung padat. “Saat ini masih dalam penanganan petugas,” demikian kicuan akun resmi tersebut.

Belum ada keterangan lebih lanjut mengenai jumlah penumpang atau korban yang timbul dari kecelakaan tersebut. Namun suasana tol sekitar lokasi kejadian dalam keadaan basah. Sepanjang pagi ini sejumlah ruas di Jakarta diguyur hujan.

Untuk diketahui, DAMRI adalah singkatan dari Djawatan Angkoetan Motor Repoeblik Indonesia (EREYD: Jawatan Angkutan Motor Republik Indonesia) yang dibentuk berdasarkan Maklumat Kementerian Perhubungan RI No.01/DAMRI/46 tanggal 25 November 1946 dengan tugas utama menyelenggarakan angkutan penumpang dan barang di atas jalan dengan menggunakan kendaraan bermotor.

Dalam perkembangan selanjutnya sebagai Perusahaan Umum (Perum), nama DAMRI tetap diabadikan sebagai brand mark dari Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ini yang hingga saat ini masih tetap konsisten menjalankan tugasnya sebagai salah satu penyelenggara jasa angkutan penumpang dan barang dengan menggunakan bus dan truk.

Add a Comment