Menghilangkan Stress Hanya Dengan Melakukan Hal Ini

PrimaBerita – Tidak ada orang yang tidak pernah mengalami rasa stres, entah itu stres ringan maupun stres berat. Masalah pekerjaan, keluarga, hingga asmara menjadi faktor penyebab stres yang kita alami. Stres, bukan hanya soal gangguan psikis. Lebih dari itu, kondisi ini berdampak pada hampir seluruh aspek kehidupan. Lantas, bagaimana cara menghilangkan stres?

Stres memang tidak bisa kita hindari. Akan tetapi, stres dapat dikendalikan sehingga tidak berlarut-larut yang mana hal ini bisa memberikan dampak buruk bahkan berbahaya bagi mental dan fisik. Berikut cara ampuh menghilangkan stress:

Memelihara Hewan

Memelihara hewan seperti anjing dan kucing dipercaya sebagai cara mengatasi stres yang ampuh. Fungsi hewan peliharaan sebagai ‘obat stres’ tersebut dikarenakan interaksi dengan hewan-hewan tersebut mampu membuat tubuh melepaskan hormon oksitosin, atau biasa kita kenal sebagai ‘hormon cinta’. Aktivitas ini lantas juga memicu peningkatan kadar dopamin dan serotonin, hingga akhirnya membuat tubuh menjadi lebih rileks.

Olahraga

Semua tahu kalau olahraga adalah aktivitas yang menyehatkan. Berolahraga, selain membuat fisik bugar dan bebas penyakit, juga memiliki dampak positif bagi kesehatan mental, termasuk mengusir rasa stres. Pasalnya, saat Anda melakukan aktivitas olahraga, tubuh melepaskan hormon endorfin, yakni hormon yang menimbulkan efek bahagia.

Yoga

Faktanya, aktivitas meditasi atau yoga tidak hanya membantu Anda meringankan otot-otot yang tegang, melainkan juga menjadi obat stres yang dianggap ampuh untuk mengatasi kondisi ini.

Baca juga: Ini Dia 5 Langkah-langkah Agar Tidak Stres Setelah Berhenti Merokok

Add a Comment