Kecelakaan Di GP Aragon, Lorenzo : Marquez Itu Sangat Licik!

Primaberita.com – Pembalap Ducati Jorge Lorenzo menuding Marc Marquez adalah biang kerok di balik kecelakaan nya ketika mentas di GP Aragon pada Minggu (23/9/2018) kemarin.  Rider berjuluk Por Fuera itu membeberkan jika Marquez sengaja melakukan manuver yang membuat dirinya harus menyudahi balapan selepas start.

“Saya tidak baik-baik saja. Saya rasa Marc tidak bisa mengambil tikungan 1 dengan kecepatan seperti itu. Ia agak keluar dan karena itu, saya tidak punya ruang untuk memasuki tikungan dengan baik.” Ujar Lorenzo.

Seperti diketahui, Lorenzo yang memulai balapan dari posisi terdepan harus menerima kenyataan pahit berupa kecelakaan di tikungan pertama. Lorenzo menuding Marquez memang punya rencana untuk membuat dirinya kehilangan beberapa posisi di awal balapan.

“Dia melakukan gerakan licik karena dia ingin 4-5 pebalap untuk menyusul saya. Sayangnya, saya kecelakaan dan mengalami cedera pada jari kaki. Saya mengalami retakan kecil pada kaki dan saya tak tahu apakah saya bisa berlomba di Thailand,” beber Lorenzo.

Lebih jauh Lorenzo menguraikan bahwa insiden itu tidak akan bisa dilihat dengan baik oleh para penonton sebagai sebuah kesengajaan dari Marquez. Tapi sejatinya, Lorenzo menegaskan jika calon rekan setim nya itu memang sangat licik dan sengaja melakukan hal berbahaya tersebut.

“Saya sadar bahwa dari pengamatan luar, kalian tidak mengerti cara dia menyusul saya, namun kami berdua tahu bagaimana itu terjadi. Yang kalian lihat dari luar adalah dia melebar, namun sebenarnya, ia melakukan gerakan licik, seperti melakukan blok di sudut. Pada momen itu, dia berpikir saya bisa kehilangan banyak posisi,” tambah Lorenzo lagi.

Karena kecelakaan tersebut, Lorenzo pun harus puas tertahan di posisi ke-4 klasemen sementara dengan 130 poin dan terancam tak bisa mengikuti balapan selanjutnya karena mengalami cedera pada kakinya.

 

Add a Comment