Tak Terima Di Pecat Dari PKS, Fahri Hamzah Akan Polisikan Sohibul Iman
Primaberita.com – Presiden Partai Keadilan Sejahtera Sohibul Iman akan dilaporkan ke polisi oleh Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah terkait dugaan melakukan pemufakatan jahat, fitnah, dan pemalsuan dokumen dalam hal pemecatan dirinya sebagai kader PKS.
Menurut Fahri, selaku pimpinan PKS Sohibul tidak taat dan tidak menghormati aturan hukum, kelembagaan negara, dan pengadilan. Oleh sebab itu, Fahri menegaskan jika Sohibul tidak layak menjadi pemimpin.
“Saya terpaksa melaporkan ke polisi secara agak serius gitu. Karena buat saya ini sudah penghancuran dan pengerusakan partai. Jadi saya kembali menggunakan media pengadilan untuk tuntutan pidana. Kalau kemarin kan tuntutan perdata,” ujar Fahri.
Fahri juga menambahkan jika pemalsuan dokumen dilakukan Sohibul ketika mengumumkan berita pemecatan dirinya oleh MKD kepada kader PKS. Selain itu, Fahri juga membeberkan pemufakatan jahat yang dilakukan Sohibul terjadi dalam proses pemecatan dirinya di internal PKS.
“Semua itu kejahatan sebetulnya cuma waktu itu saya diam-diam saja. Semuanya itu disusun persidangannya itu berdasarkan fiksi, tidak ada datanya. Kita lihat nanti, karena ini peristiwa pidana tentu akan ada tersangkanya. Karena saya melihat apa yang dilakukan pimpinan ini sudah merusak partai,” tutup Fahri.