Hina Agama Islam, Joshua Suherman Resmi Dilaporkan Ke Polisi

Primaberita.com – Mantan artis cilik yang juga berprofesi sebagai komika (stand up commedian) Joshua Suherman resmi dilaporkan ke polisi oleh Forum Umat Islam Bersatu (FUIB). Pelaporan itu sendiri terkait lawakan Joshua yang dinilai melecehkan dan menista agama Islam.

Perihal terkait pelaporan tersebut disampaikan langsung oleh ketua Forum Umat Islam Bersatu (FUIB) Rahmat Himran. Ia menyebut jika mereka melaporkan penyanyi cilik yang hits dengan lagu ‘diobok-obok’ itu ke Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri dengan nomor LP/30/I/2018/Bareskrim tertanggal 9 Januari 2018.

Rahmat sendiri memaparkan jika Joshua telah melakukan tindak pidana penghinaan agama saat membawakan materi stand up comedy yang beredar di Youtube. Dalam video itu, Joshua telah menghina agama dengan menyebut Anisa Rahma lebih terkenal dibandingkan Cherly Juno (personil Cherrybelle) akibat perbedaan agama yang dianut.

Tak hanya itu, dalam video lawakan nya Joshua juga telah melakukan penghinaan agama dengan menyatakan bahwa ada satu hal yang tidak bisa dikalahkan di Indonesia walaupun dengan susah payah, yaitu mayoritas.

“Kami dari FUIB secara resmi melaporkan tindik kriminal pelecehan dan penghinaan agama oleh Joshua Suherman. Dia membandingkan Islam dengan mayoritas-mayoritas yang tidak dapat dikalahkan, sehingga memunculkan isu SARA dalam hal ini. Kami enggak mau itu terjadi, dengan upaya meredam untuk hal-hal yang tidak diinginkan.” tegas Rahmat.

Terkait kasus penghinaan dan pelecehan tersebut, Joshua terancam dikenakan tiga pasal yaitu pasal 27 ayat 3 dan pasal 28 ayat 2 Undang-undang Nomor 19 tahun 2016 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) dan atau pasal 156a KUHP.

Add a Comment