Berikan Sumbangan Untuk Prabowo-Sandi, Caleg Golkar : Saya Prihatin Dengan Keadaan Bangsa Ini, Mudah-Mudahan Mereka Menang

Primaberita.com – Ada hal unik yang terjadi saat Cawapres Sandiaga Uno berkampanye dan meresmikan rumah pemenangan Prabowo-Sandiaga di Kabupaten Sinjai, Sulsel pada Rabu (26/12/2018) dinihari tadi.

Saat menyampaikan kata sambutan, Sandiaga dikejutkan oleh salah seorang warga Sinjai yang bernama Muhtar Bejo yang memberikan bantuan dana. Menjadi unik, Bejo diketahui merupakan caleg Golkar yang merupakan partai kubu petahana.

‘Sumbangan Dana Kampanye untuk Perjuangan Pemenangan Capres Cawapres Nomor Urut 02. Dari: Caleg Kabupaten Partai Golkar Nomor Urut 8 Dapil 2. Rp 8 JT’. tera tulisan di depan amplop yang diberikan Bejo pada Sandiaga.

Mendapat kejutan itu, Sandiaga pun mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh warga Sinjai terutama Bejo yang telah rela memberikan sumbangan senilai Rp 8 juta. Sandiaga berdoa agar Bejo terpilih menjadi Caleg DPRD Kabupaten Sinjai.

“Terima kasih untuk bapak Bejo, Ini menunjukkan kalau Prabowo-Sandi mempersatukan semua. Kita ingin menjadi pemimpin semua golongan. Saya akan laporkan sumbangan ini ke Pak Prabowo atas sumbangsih Pak Bejo, terus berjuang, semoga terpilih,” ujar Sandiaga.

Bejo sendiri ketika di mintai keterangan maksud memberikan sumbangan pada Prabowo-Sandiaga menjelaskan jika ia berharap Capres dan Cawapres nomor 02 itu bisa terpilih dan bisa membawa perubahan bagi Indonesia karena ia merasa prihatin dengan nasib bangsa Indonesia.

“Saya prihatin dengan kondisi bangsa ini. Saya berharap, Prabowo Sandiaga menang di Pilpres 2019 dan bisa membawa perubahan bagi kita semua,” urai Bejo.

Add a Comment