Sebelum Pensiun, Dani Alves Ingin Jajal Liga Inggris

Primaberita.com – Sudah menginjak usia 35 tahun dan mendekati masa pensiun, bek kanan Paris Saint Germain (PSG) Dani Alves ternyata memiliki satu keinginan sebelum benar-benar gantung sepatu dari lapangan hijau.

Mantan pemain Barcelona itu memaparkan jika dirinya ingin menjajal liga paling keras di dunia yakni Premier League sebelum pensiun. Bahkan Alves menegaskan jika dirinya akan melakukan segala cara untuk bisa merealisasikan keinginan nya itu.

“Pemikiran bahwa saya mungkin mengakhiri karier tanpa mencoba Premier League, itu tidak mungkin. Tentu ini adalah sepakbola paling luar biasa di dunia.” ujar Alves.

“Pertama, karena respek untuk pemain dari fans dan kemudian karena gairah di atas lapangan. Kalau saya bisa bermain, itu akan sempurna, tapi saya akan ke sana bagaimanapun caranya,” lanjut Alves.

Sebelum memperkuat PSG di ligue1 Perancis, Alves sudah menjajal dua liga terbaik di Eropa yakni La Liga Spantol dan juga Serie A Italia. Di Spanyol ia memperkuat Sevilla (2002-2008) dan Barcelona (2008-2016).

Usai 14 musim di negeri Matador, pemain yang mengawali karir di klub Bahia itu memutuskan hijrah ke Italia untuk bergabung dengan Juventus selama satu musim (2016-2017).

Setelah itu, Alves pun memutuskan hengkang ke Perancis untuk bergabung dengan PSG hingga saat ini. Besar kemungkinan akhir musim nanti ia akan melompat lagi ke Inggris untuk bisa menjajal atmosfer sepakbola Negeri Ratu Elisabeth.

Add a Comment