31 Pekerja Proyek Jalur Trans Papua Ditembak Mati, Jokowi : Pembangunan Di Papua Tetap Berjalan!

Primaberita.com – Kabar terkait tewasnya 31 pekerja proyek jalur Trans Papua di Kabupaten Nduga, Papua telah sampai ke telinga Presiden Jokowi. Menurut cerita Jokowi yang pernah mengunjungi langsung Kabupaten Nduga, Papua, daerah tersebut memang masuk zona merah alias berbahaya.

Ia pun memerintahkan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Tito Karnavian mengecek kasus tersebut secara akurat dan detail agar tidak terjadi simpang siur dan berpotensi menjadi hoax.

“Kejadiannya itu terjadi di Kabupaten Nduga, dulu memang warnanya merah alias berbahaya. Saya dulu pernah kesana,” ujar Jokowi.

“Saya perintahkan tadi pagi ke Panglima dan Kapolri untuk dilihat dulu, karena ini masih simpang siur. Karena diduga itu, karena sinyal di sana ngga ada. Apa betul kejadian seperti itu.” lanjut Jokowi.

Lebih lanjut, meski telah terjadi penyerangan dan menawaskan 31 pekerja, Jokowi menegaskan pembangunan di Papua akan terus berjalan.

“Kita menyadari pembangunan di tanah Papua itu memang medannya sangat sulit. Dan juga masih dapat gangguan seperti itu. Tapi pembangunan di Papua, tetap berlanjut,” tutup Jokowi.

 

Add a Comment